Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diabetes Tidak Boleh Makan Buah Apa? Berikut 5 Daftarnya…

Kompas.com - 08/09/2024, 12:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

KOMPAS.com - Beberapa jenis buah memiliki kandungan gula yang tinggi yang bisa meningkatkan kadar gula darah, khususnya pada penderita diabetes. Lalu, diabetes tidak boleh makan buah apa?

Ternyata, orang-orang yang mengalami diabetes diimbau untuk membatasi atau menghindari beberapa jenis buah, seperti kurma kering, mangga, nanas, kismis, dan semangka.

Anda yang mengalami diabetes sebenarnya bisa mengonsumsi jenis buah apapun, tetapi dengan porsi kecil dan diimbangi dengan konsumsi protein dan lemak sehat.

Untuk lebih jelasnya, ketahui beberapa jenis buah yang tidak boleh untuk penderita diabetes dan jenis buah yang disarankan berikut ini.

Baca juga: Penderita Diabetes Boleh Makan Buah Apa? Berikut 12 Daftarnya…

Diabetes tidak boleh makan buah apa?

Ternyata, orang-orang yang mengalami diabetes tidak boleh makan buah kurma kering, mangga, nanas, kismis, dan semangka, khususnya secara berlebihan.

Dilansir dari WebMD, beberapa jenis buah tersebut memiliki indeks glikemik (IG) yang tinggi, atau di atas 55, sehingga akan meningkatkan kadar gula darah secara signifikan jika dikonsumsi secara berlebihan.

Adapun indeks glikemik beberapa jenis buah tersebut, yakni:

Baca juga: Mendikdasmen Bolehkan "Study Tour", Dedi Mulyadi: Tidak Boleh Anak Piknik di Atas Rintihan Orangtua

  • Kurma kering: 62
  • Mangga: 60
  • Nanas: 58
  • Kismis: 66
  • Semangka: 76

Meskipun memiliki indeks glikemik yang tinggi, orang-orang yang mengalami diabetes tetap diimbau untuk menambahkan buah dalam menu harian.

Pasalnya, buah memiliki kandungan nutrisi dan mineral yang baik untuk kesehatan tubuh, serta membantu untuk menyeimbangkan kadar gula darah pada penderita diabetes.

Dilansir dari Mayo Clinic, orang-orang yang mengalami diabetes tetap bisa makan buah, namun kandungan karbohidrat dari buah yang dikonsumsi tidak boleh lebih dari 15 gram.

Artinya, porsi buah yang dikonsumsi akan tergantung dari kandungan karbohidrat yang dimiliki oleh buah tersebut.

Anda yang mengalami diabetes bisa berkonsultasi dengan dokter untuk menentukan porsi buah yang bisa dikonsumsi sehingga bisa mencegah gula darah tinggi.

Baca juga: Bolehkah Makan Pisang bagi Penderita Diabetes? Berikut Penjelasannya…

Buah yang cocok untuk penderita diabetes

Buah memiliki kandungan vitamin, fitokimia, dan kandungan alami lainnya yang bisa mendukung kesehatan tubuh.

Namun, beberapa jenis buah dapat dikonsumsi oleh orang-orang yang mengalami diabetes karena memiliki risiko yang lebih kecil untuk bisa menyebabkan komplikasi atau penyakit kronis.

Beberapa jenis buah yang cocok untuk penderita diabetes, yakni:

Baca juga: Solidaritas Pemain Bajaj Bajuri Kuat, Rieke Diah Pitaloka Pastikan Anak Fanny Fadillah Tetap Sekolah

Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Negara-negara Eropa Menyesal Beli Jet Tempur F-35 AS, Apa Alasannya?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau