Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makanan Terbaik untuk Menurunkan Gula Darah Apa Saja? Ini 12 Pilihannya...

Kompas.com - 20/03/2025, 16:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Makanan bisa memengaruhi penderita diabetes dalam mengontrol kadar gula darah.

Beberapa makanan, seperti yang mengandung gula tambahan dan karbohidrat olahan, bisa meningkatkan kadar gula darah.

Ada juga makanan lainnya yang bisa membantu menurunkan gula darah pada penderita diabetes.

Misalnya, makanan rendah gula serta tinggi serat, lemak sehat, dan lainnya.

Berikut artikel ini akan menunjukkan pilihan untuk bisa membantu Anda mengurangi kadar gula darah tinggi.

Baca juga: 5 Sayuran Ini Bantu Menurunkan Gula Darah Tinggi, Apa Saja?

Daftar pilihan makanan terbaik untuk menurunkan gula darah

Disarikan dari Eating Well dan Healthline, pilihan makanan terbaik untuk menurunkan gula darah meliputi:

  • Brokoli

Brokoli salah satu sayuran yang sangat direkomendasikan untuk dimakan penderita diabetes ketika kadar gula darah tinggi.

Menurut penelitian, brokoli mengandung sulforaphane, senyawa yang bisa meningkatkan sensitivitas insulin dan mengurangi stres oksidatif.

Baca juga: Kopassus Bakal Tindak Aksi Premanisme, Termasuk yang Mengatasnamakan Ormas

  • Bayam

Sayur bayam mengandung asam alfa-lipoat (ALA) yang bisa mengurangi risiko neuropati diabetik, salah satu bentuk komplikasi diabetes.

Bayam juga rendah kalori, tetapi kaya akan zat besi, yang merupakan kunci untuk aliran darah yang sehat.

  • Tomat

Tomat mengandung likopen yang tinggi dan bermanfaat untuk penderita diabetes.

Baca juga: Soal Isi Dokumen Rusia, Connie Sebut Ada Penyusup-Pengkhianat di PDIP

Likopen adalah senyawa yang dikaitkan dengan sejumlah manfaat kesehatan, termasuk menurunkan gula darah, risiko penyakit jantung, dan kanker tertentu, menurut tinjauan penelitian dalam jurnal Antioxidants pada 2020.

  • Kol

Kol adalah sayuran yang rendah kalori, tetapi tinggi serat.

Makan makanan tinggi serat sangat baik untuk menurunkan gula darah karena bisa memperlambat penyerapan glukosa.

Baca juga: Lidah Buaya Bisa Bantu Menurunkan Gula Darah, Benarkah? Ini Faktanya...

  • Ikan berlemak

Ikan berlemak tinggi protein. Protein adalah nutrisi penting untuk membantu menurunkan gula darah tinggi.

Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Donald Trump dan Sejumlah Pemimpin Negara Tiba di Pemakaman Paus Fransiskus
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau