Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/02/2020, 13:32 WIB

KOMPAS.com – Osteoporosis atau tulang keropos selama ini lebih dikenal sebagai penyakit orang lanjut usia (lansia).

Padahal anggapan itu tidak sepenuhnya benar. Anak muda pun dapat mengalami osteoporosis karena sebab tertentu.

Ketika banyak orang baru memperhatikan kesehatan tulang setelah tua, bisa jadi semua itu sudah terlambat.

Baca juga: 5 Jenis Makanan Pencegah Kanker hingga Sakit Jantung

Osteoporosis apalagi sangat mungkin dapat terjadi pada seseorang tanpa ada gejala yang terlihat nyata.

Pada anak muda, terjadinya gangguan hormon, haid yang tidak teratur, dan konsumsi obat-obatan mengandung steroid untuk pengobatan penyakit tertentu bisa menjadi penyebab osteoporosis.

Risiko osteoporosis di usia muda juga dapat menjadi lebih tinggi apabila sebelumnya telah memiliki masalah medis tertentu, seperti:

  • Lupus
  • Penyakit celiac
  • Penyakit ginjal atau penyakit hati
  • Kanker
  • Radang sendi

Jika mampu menjaga tulang kuat selagi muda, seseorang sangat mungkin bisa terbebas dari osteoporosis ketika sudah beranjak menjadi lansia.

Cara cegah osteoporosis sejak muda

Melansir Buku Agar Tulang Sehat (2013) oleh Pangkalan Ide, ada beberapa cara mencegah terjadinya osteoporosis yang bisa dilakukan sejak muda.

Berikut ini beberapa caranya:

  • Konsumsi makanan kaya akan kalsium
  • Konsumsi makanan kaya akan vitamin C
  • Konsumsi makanan kaya akan vitamin D karena dapat membantu mempercepat penyerapan kalsium oleh tubuh
  • Olahraga teratur, terutama memilih olahraga yang dapat memberi beban pada tulang seperti angkat beban
  • Hindari merokok dan alkohol

Makin cepat diketahui, kian baik

Sementara itu, sama seperti penyakit lainnya, kondisi tulang makin cepat diketahui, maka kian baik.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+