Anda perlu menimbang berapa banyak orang yang berkunjung ke sana, jarak tempat duduk satu sama lain, kondisi ventilasi udara, dll.
Semakin buruk ventilasi udara dan makin penuh sesak ruangan, risiko penularan penyakit apapun termasuk infeksi virus corona juga meningkat.
Alih-alih memilih tempat kulineran yang punya sirkulasi buruk, pilih tempat makan yang terbuka dan minim kerumunan atau antrean.
Demi alasan keamanan, Anda juga bisa menghindari puncak jam makan yang biasanya lebih banyak pengunjung.
Selain itu, pilih tempat makan yang menyediakan menu makanan yang bersih dan sehat.
Pasalnya, asupan memegang peranan penting untuk menjaga sistem daya tahan tubuh tetap prima.
Pastikan juga, kebersihan tempat makan untuk kulineran bisa diandalkan. Utamakan memilih tempat kulineran yang menyediakan tempat cuci tangan.
Baca juga: 3 Alasan Hand Sanitizer Buatan Sendiri Tak Efektif Tangkal Corona
Saat musim wabah penyakit, jangan hanya menjaga kesehatan diri Anda sendiri. Pertimbangkan juga kesehatan dan keselamatan orang lain.
Orang yang sehat perlu mempertimbangkan untuk kulineran atau makan di luar, apabila rentan membawa pulang penyakit bagi orang di rumahnya.
Di sisi lain, jangan lupa pertimbangkan, saat orang sehat makan di luar rumah atau kulineran, Anda secara tidak langsung membantu menggerakkan perekonomian dan membantu orang lain mendapatkan penghasilan.
Sebagai jalan tengahnya, apabila Anda rentan membawa pulang penyakit setelah jajan di luar tapi butuh kuliner dari luar rumah, gunakan jasa layanan pesan antar.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.