Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/06/2020, 18:02 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

KOMPAS.com – Penyakit tipes atau tifus adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri Salmonella typhi.

Bakteri tersebut biasanya masuk ke dalam tubuh lewat makanan atau minuman yang dikonsumsi.

Penderita yang sudah sembuh dari tipes juga bisa menjadi penyebab penularan penyakit ini.

Baca juga: Tifus atau Tipes: Gejala, Penyebab, Komplikasi, dan Cara Mengobati

Hal itu dikarenakan, mereka masih mungkin membawa bakteri Salmonella thypi di dalam tinja.

Dengan begitu, seseorang bisa saja terkena infeksi kuman tersebut apabila mengonsumsi makanan yang disediakan oleh seorang karier atau pembawa penyakit tipes.

Femonema ini tentu sebaiknya tak boleh disepelekan.

Penyakit tipes pada sebagian orang pasalnya dapat membahayakan nyawa jika tidak ditangani dengan baik dan cepat.

Apakah penyakit tipes berbahaya?

Beberapa dari Anda mungkin pernah mengajukan pertanyaan, apakah penyakit tipes itu berbahaya?

Jika melihat dari gejala dan komplikasi yang dapat ditimbulkan, penyakit tipes bisa jadi sangat berbahaya.

Baca juga: Bagaimana Cara Penularan Demam Berdarah (DBD)?

Berikut ini beberapa gejala penyakit tipes yang bisa diderita seseorang:

  1. Demam yang dimulai dengan meriang yang lama-kelamaan meningkat sampai 40 derajat Celsius atau lebih
  2. Sakit kepala, perasaan lemas dan lelah
  3. Kehilangan nafsu makan
  4. Nyeri perut
  5. Diare
  6. Susah buang air besar
  7. Tinja berdarah
  8. Bercak kemerahan pada kulit
  9. Batuk kering
  10. Delirium atau mengigau oleh karena gangguan otak akut

Sementara itu, Dr. Ayustawati, PhD dalam bukunya Mengenali Keluhan Anda: Info Kesehatan Umum untuk Pasien (2013), menerangkan meski penderita penyakit tipes biasanya dapat sembuh secara spontan, beberapa bisa mengalami komplikasi yang berat.

Komplikasi yang paling mudah terjadi adalah timbulnya dehidrasi karena banyaknya cairan yang hilang dari gejala diare.

Baca juga: Ragam Buah yang Perlu Dihindari Pemilik Golongan Darah O

Penyakit tipes juga bisa menimbulkan komplikasi lain yang berbahaya, seperti:

  • Perdarahan dan robeknya bagian anus
  • Peradangan otot-otot jantung
  • Peradangan selaput jantung
  • Peradangan paru-paru
  • Peradangan ginjal
  • Peradangan selaput otak

Maka dari itu, banyak penderita tipes akan lebih baik jika dirawat di rumah sakit untuk mendapatkan penanganan dokter secara intensif.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya
Cara Mencegah Cacar Api dengan Vaksinasi hingga Gaya Hidup
Cara Mencegah Cacar Api dengan Vaksinasi hingga Gaya Hidup
Health
Studi Baru Temukan Nutrisi Ini Bisa Turunkan Risiko Diabetes dan Penyakit Jantung
Studi Baru Temukan Nutrisi Ini Bisa Turunkan Risiko Diabetes dan Penyakit Jantung
Health
Dokter Beri Alasan Cukup Tidur untuk Orang Dewasa Sangat Penting
Dokter Beri Alasan Cukup Tidur untuk Orang Dewasa Sangat Penting
Health
Menyibak Masa Depan Rawat Inap Standar di Rumah Sakit
Menyibak Masa Depan Rawat Inap Standar di Rumah Sakit
Health
79 Persen Wilayah Indonesia Bebas Malaria, Menkes Optimistis Eliminasi Kasusnya
79 Persen Wilayah Indonesia Bebas Malaria, Menkes Optimistis Eliminasi Kasusnya
Health
Prevalensi Anemia Defisiensi Besi pada Anak Tinggi, IDAI Sebut Ini Efeknya…
Prevalensi Anemia Defisiensi Besi pada Anak Tinggi, IDAI Sebut Ini Efeknya…
Health
Pengobatan Penyakit Sel Sabit: Ada Obat Harian dan Terapi Gen
Pengobatan Penyakit Sel Sabit: Ada Obat Harian dan Terapi Gen
Health
Hari Sel Sabit Sedunia: Kenali Gejala Awal dan Tanda Darurat Penyakit Sel Sabit
Hari Sel Sabit Sedunia: Kenali Gejala Awal dan Tanda Darurat Penyakit Sel Sabit
Health
Dokter Peringatkan Kurang Tidur Bisa Sebabkan Hipertensi
Dokter Peringatkan Kurang Tidur Bisa Sebabkan Hipertensi
Health
Hari Sel Sabit Sedunia: Mutasi Genetik Jadi Akar Penyebab Penyakit Sel Sabit
Hari Sel Sabit Sedunia: Mutasi Genetik Jadi Akar Penyebab Penyakit Sel Sabit
Health
IDAI: Anemia Bisa Rusak Otak Anak dan Turunkan Kecerdasan, Ini Langkah Pencegahannya
IDAI: Anemia Bisa Rusak Otak Anak dan Turunkan Kecerdasan, Ini Langkah Pencegahannya
Health
Kepala BGN: MBG Jadi Solusi Anak Bisa Minum Susu dan Makan Bergizi
Kepala BGN: MBG Jadi Solusi Anak Bisa Minum Susu dan Makan Bergizi
Health
Hari Sel Sabit Sedunia: Penyakit Langka yang Diam-diam Merenggut Nyawa di Usia Muda
Hari Sel Sabit Sedunia: Penyakit Langka yang Diam-diam Merenggut Nyawa di Usia Muda
Health
700 Lebih Kasus Hamil di Bawah Umur di Lombok Timur, Dokter: Ini Berisiko Tinggi
700 Lebih Kasus Hamil di Bawah Umur di Lombok Timur, Dokter: Ini Berisiko Tinggi
Health
Bahaya Anemia: Tubuh Terlihat Sehat tapi Kekurangan Zat Besi
Bahaya Anemia: Tubuh Terlihat Sehat tapi Kekurangan Zat Besi
Health
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau