Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menghilangkan Mata Panda dengan Tomat

Kompas.com - 04/07/2020, 06:06 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

Sumber SELF, Boldsky

KOMPAS.com - Sebagian orang yang kurang tidur terkadang punya masalah mata panda.

Seperti dilansir Self, kurang tidur bisa meningkatkan penumpukan cairan di pembuluh darah sekitar area mata.

Padahal, kulit di area bawah mata cenderung lebih tipis ketimbang bagian tubuh lain.

Baca juga: 7 Cara Menghilangkan Mata Panda dengan Cepat

Penumpukan cairan di sekitar indra penglihatan bisa membuat daerah sekitar mata menghitam, mirip mata panda.

Orang dengan warna kulit gelap cenderung memiliki pigmen ekstra di sekitar area mata.

Sehingga, begitu pemilik kulit gelap kurang tidur atau matanya kelelahan, kulit di sekitar matanya cenderung lebih mudah menghitam.

Salah satu cara menghilangkan mata panda ini dengan memberikan asupan kaya antioksidan seperti vitamin A, C, dan E.

Baca juga: 6 Penyebab Mata Bengkak saat Bangun Tidur

Manfaat tomat untuk mata panda

Sejumlah orang menggunakan tomat untuk menghilangkan mata panda secara alami.

Melansir Boldsky, tomat dapat memberikan nutrisi sekaligus mencerahkan kulit. Formula ini bermanfaat untuk mengatasi lingkaran hitam mengganggu di sekitar mata.

Tomat mengandung vitamin C, A, B, mineral belerang, zat besi, potasium, fosfor, dan kalsium.

Vitamin C dalam tomat dapat meningkatkan tekstur sekaligus memperbaiki kondisi kulit secara keseluruhan.

Likopen dalam tomat juga bisa melindungi kulit dari sinar matahari, sehingga bisa mencegah mata panda semakin parah dengan kondisi hiperpigmentasi.

Khasiat antibakteri dan antipenuaan dari antioksidan tomat juga bisa menjaga kulit tetap sehat dan awet muda.

Baca juga: 7 Tips Cegah Mata Minus pada Anak saat Belajar dari Rumah

Cara menghilangkan mata panda dengan tomat

Ilustrasi tomat GOLFX Ilustrasi tomat
Terdapat beberapa cara menghilangkan mata panda dengan tomat.

  • Tomat

Buat masker mata panda dengan haluskan beberapa potong buah tomat. Setelah lembut, oleskan ke bawah mata. Tunggu 10 menit, baru bilas sampai bersih.

  • Tomat dan lemon

Buat campuran satu sendok jus tomat dan satu sendok perasan lemon. Ambil campuran cairan dengan kapas, lalu oleskan hati-hati ke sekitar mata panda. Diamkan 10 menit, baru bilas.

  • Tomat dan lidah buaya

Buat campuran tomat dan lidah buaya, masing-masing satu sendok makan dan sudah dihaluskan. Aduk rata lalu oleskan ke mata panda. Tunggu 15 menit, baru bilas sampai bersih.

Baca juga: Bangun Tidur Dada Terasa Sakit dan Sesak Tanda Penyakit Apa?

  • Tomat dan kentang

Buat campuran satu buah tomat dan kentang kupas yang sudah dihaluskan. Oleskan campuran tomat dan kentang ini ke area mata panda. Tunggu sampai kering, baru bilas dengan air bersih.

  • Tomat dan mentimun

Buat campuran tomat dan mentimun, masing-masing satu sendok makan dan sudah dihaluskan. Oleskan campuran ke area mata panda. Tunggu 15 menit, baru bilas sampai bersih.

Baca juga: Tenggorokan Kering saat Bangun Tidur, Bisa Jadi ini Penyebabnya

Hal yang perlu diingat, tomat memiliki kandungan pemutih.

Sebelum menghilangkan mata panda dengan tomat, coba dulu di area tersembunyi untuk melihat reaksi alergi.

Hindari menghilangkan mata panda dengan tomat apabila jenis kulit Anda sensitif.

Untuk mendapatkan hasil maksimal tidak bisa instan. Butuh beberapa kali perawatan untuk bisa menghilangkan mata pada secara alami.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya
Hengki Kawilarang Meninggal Dunia: Sempat Alami Gangguan Ginjal, Kenali Gejalanya Berikut
Hengki Kawilarang Meninggal Dunia: Sempat Alami Gangguan Ginjal, Kenali Gejalanya Berikut
Health
Hengki Kawilarang Meninggal: Sempat Alami Gangguan Ginjal, Kenali Penyebabnya Berikut
Hengki Kawilarang Meninggal: Sempat Alami Gangguan Ginjal, Kenali Penyebabnya Berikut
Health
Hengki Kawilarang Meninggal Setelah Alami Diabetes dan Cuci Darah, Kenali Penyakit Ini
Hengki Kawilarang Meninggal Setelah Alami Diabetes dan Cuci Darah, Kenali Penyakit Ini
Health
Adam Suseno Alami Pendarahan Hebat akibat Luka Robek, Jalani Operasi Besar
Adam Suseno Alami Pendarahan Hebat akibat Luka Robek, Jalani Operasi Besar
Health
Hengki Kawilarang Meninggal Pada Usia 47 Tahun karena Sakit Apa? Ini Penjelasannya...
Hengki Kawilarang Meninggal Pada Usia 47 Tahun karena Sakit Apa? Ini Penjelasannya...
Health
Hengki Kawilarang Meninggal, Ini Penjelasan Medis Soal Prosedur Cuci Darah
Hengki Kawilarang Meninggal, Ini Penjelasan Medis Soal Prosedur Cuci Darah
Health
Kasus Virus Hanta Telah Terdeteksi di 4 Provinsi, Waspadai Ini Cara Penularannya…
Kasus Virus Hanta Telah Terdeteksi di 4 Provinsi, Waspadai Ini Cara Penularannya…
Health
Sering Pakai Headset? Kenali Gejala Gangguan Pendengaran Sejak Dini Sebelum Terlambat
Sering Pakai Headset? Kenali Gejala Gangguan Pendengaran Sejak Dini Sebelum Terlambat
Health
Studi: Tes Darah Ini Bisa Deteksi Kanker Tiga Tahun Sebelum Diagnosis
Studi: Tes Darah Ini Bisa Deteksi Kanker Tiga Tahun Sebelum Diagnosis
Health
Dokter Bagikan Cara Menghindari Kerusakan Pendengaran Permanen Karena Pakai Headset
Dokter Bagikan Cara Menghindari Kerusakan Pendengaran Permanen Karena Pakai Headset
Health
Kenali HFRS, Tipe Virus Hanta yang Ada di Indonesia
Kenali HFRS, Tipe Virus Hanta yang Ada di Indonesia
Health
Masa Libur Sekolah, Penyaluran MBG Fokus pada Siswa Hadir dan Kelompok Rentan
Masa Libur Sekolah, Penyaluran MBG Fokus pada Siswa Hadir dan Kelompok Rentan
Health
356 Ribu Kasus HIV Ditemukan, Kemenkes Fokus Capai Target Penanganan hingga 2030
356 Ribu Kasus HIV Ditemukan, Kemenkes Fokus Capai Target Penanganan hingga 2030
Health
Kylian Mbappe Keluar Rumah Sakit Setelah Alami Gastroenteritis Akut
Kylian Mbappe Keluar Rumah Sakit Setelah Alami Gastroenteritis Akut
Health
Terapi Pengapuran Lutut Bukan Sekadar Obat, Tapi Gaya Hidup dan Fisioterapi
Terapi Pengapuran Lutut Bukan Sekadar Obat, Tapi Gaya Hidup dan Fisioterapi
Health
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau