Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

11 Cara Menghilangkan Bintitan Secara Alami dan dengan Bantuan Obat

Kompas.com - 04/05/2021, 10:02 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

3. Gunakan kantong teh hangat

Selain menggunakan kompres kain hangat, Anda juga bisa memakai kantong teh hangat sebagai cara menghilangkan bintitan secara alami.

Teh hitam bekerja paling baik karena membantu mengurangi pembengkakan dan memiliki beberapa sifat antibakteri.

Cara menghilangkan bintitan secara alami dengan kantong teh, yakni:

  • Tambahkan air mendidih ke dalam gelas
  • Masukkan kantong teh ke dalamnya, seolah-olah sedang membuat teh untuk diminum
  • Biarkan teh terendam selama sekitar 1 menit
  • Tunggu hingga kantong teh cukup dingin untuk menutupi mata
  • Kemudian tempelkan kantong teh ke mata selama sekitar 5-10 menit
  • Gunakan kantong teh terpisah untuk setiap mata
  • Kompres kantong teh hitam dapat dilakukan dua kali sehari untuk mengurangi pembengkakan dan ketidaknyamanan yang terkait dengan bintitan

Baca juga: Beda Cara Menghilangkan Komedo Hitam dan Komedo Putih

4. Sementara hindari memakai riasan dan lensa kontak

Untuk sementara waktu, hindari pemakaian riasan jika Anda sedang mengalami bintitan.

Pasalnya, riasan atau make up dapat semakin mengiritasi mata dan menunda proses penyembuhan.

Anda juga dapat memindahkan bakteri ke make up dan peralatan, serta menyebarkan infeksi ke mata yang lain.

Cuci kuas yang dapat digunakan kembali secara teratur.

Selain itu, buang produk mata apa pun yang berusia lebih dari 3 bulan untuk mencegah bintitan.

Jika Anda terbiasa memakai lensa kontak, lebih baik sementara gunakan dulu kacamata sampai bintitan sembuh.

Bakteri dari bintit dapat mengenai lensa kontak dan menyebarkan infeksi.

Ganti ke satu set lensa kontak baru ketika bintitan sembuh untuk mencegah infeksi ulang

Baca juga: 8 Cara Menghilangkan Tumit Kaki Pecah-pecah Secara Alami

5. Pijat area bintitan ketika pecah

Saat bintitan pecah, pijat lembut di sekitar area bintitan dengan tisu basah untuk menghilangkan cairan yang keluar.

Sebelum memijat area tersebut, pastikan tangan dalam kondisi bersih agar tidak malah memperparah kondisi.

Namun, hentikan pijatan jika tindakan itu ternyata menimbulkan rasa sakit.

Setelah bintit mengering, jaga kebersihan area tersebut, dan hindari menyentuh mata.

Baca juga: 8 Cara Megobati Sakit Lutut Secara Alami dan dengan Bantuan Obat

6. Minum obat pereda nyeri yang dijual bebas

Jika Anda merasakan ketidaknyamanan akibat bintitan, Anda bisa mengonsumsi obat pereda nyeri yang dijual bebas seperti ibuprofen atau acetaminophen (paracetamol) untuk meredakan nyeri.

Ketika mengonsumsi obat pereda nyeri, pastikan Anda mengikuti petunjuk penggunaan pada kemasan untuk memastikan Anda mengambil dosis yang benar.

Sementara itu, jika bintitan yang Anda alami memang menyebabkan rasa sakit yang parah dan sampai mengganggu aktivitas Anda sehari-hari, Anda sebaiknya bisa segera berkonsultasi dengan dokter.

7. Gunakan salep antibiotik sebagai obat bintitan

Untuk membantu menghilangkan bintit ringan, Anda dapat mengoleskan salep antibiotik yang dijual bebas ke area tersebut.

Sama seperti saat mengonsumsi obat pereda nyeri, Anda mesti membaca terlebih dahulu petunjuk penggunaan pada kemasan atau bertanya kepada apoteker sebelum memakai salep antibiotik.

Salah satunya, pastikan bahwa produk salep yang akan Anda gunakan itu dipakai di dalam atau di luar mata.

Sementara, Anda disarankan untuk bisa menemui dokter kulit atau dokter mata jika mengalami bintitan dengan kondisi berikut:

  • Sangat menyakitkan
  • Mengganggu penglihatan
  • Tidak akan hilang dengan obat-obatan yang dijual bebas

Baca juga: 12 Cara Meningkatkan Tekanan Darah Rendah Secara Alami dan dengan Bantuan Obat

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau