Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Hal yang Harus Dilakukan Sebelum Tes Kesehatan atau MCU

Kompas.com - 06/01/2022, 08:01 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

KOMPAS.com - Tes Kesehatan atau medical check up (MCU) adalah pemeriksaan untuk melihat kondisi kesehatan secara keseluruhan.

Dilansir dari Healthline, tes kesehatan dapat mendeteksi kemungkinan penyakit atau masalah kesehatan; seperti kolesterol, tekanan darah, atau kadar gula darah.

Terkadang, dokter juga menyarankan tes kesehatan sebelum operasi atau menjalani perawatan medis tertentu.

Baca juga: Kenali Pemeriksaan Protein Urine untuk Melihat Fungsi Ginjal

Tes kesehatan sebaiknya dilakukan secara rutin, setidaknya setahun sekali untuk mencegah penyakit kronis.

Berikut penjelasan tentang persiapan sebelum tes kesehatan sampai lamanya pemeriksaan.

Apa yang harus dilakukan sebelum tes kesehatan?

Untuk mempersiapkan tes kesehatan, ada sejumlah hal yang perlu Anda lakukan. Seperti dilansir dari IMU Healthcare, berikut beberapa di antaranya:

  1. Tidur malam yang cukup minimal enam jam sebelum tes kesehatan. Kurang tidur dapat memengaruhi hasil pemeriksaan seperti tekanan darah, detak jantung, dan suhu tubuh
  2. Sebaiknya Anda berjaga-jaga tidak makan atau minum setidaknya delapan jam sebelum MCU. Namun, Anda diperbolehkan minum air putih untuk mencegah dehidrasi. Mengonsumsi makanan dan minuman tertentu terkadang memengaruhi kadar gula darah dan kolesterol
  3. Jangan minum alkohol setidaknya 24 jam sebelum tes kesehatan. Jika Anda mengonsumsi alkohol dalam rentang waktu tersebut, sebaiknya beritahu petugas kesehatan yang melakukan pemeriksaan
  4. Jika Anda memiliki penyakit kronis atau masalah kesehatan lainnya, sertakan hasil tes atau laporan medis terkait untuk membantu diagnosis
  5. Apabila Anda sedang minum obat tertentu, konsultasikan ke dokter apakah harus minum obat sebelum atau setelah tes kesehatan
  6. Gunakan pakaian yang nyaman, longgar, dan gampang mengakses lengan bagian atas. Tujuannya, untuk memudahkan pemeriksaan tekanan darah di lengan atau mengambil sampel darah melalui pembuluh darah di tangan
  7. Untuk wanita, sebaiknya tunda tes kesehatan tujuh hari sebelum haid dan tujuh hari selang haid pertama. Jika kadung membuat janji, beritahu petugas kesehatan bahwa Anda sedang haid. Adanya darah dalam tes urine, feses, atau pap smear bisa memengaruhi hasil tes kesehatan
  8. Jika wanita sedang hamil, beritahukan petugas kesehatan agar tidak melakukan tes rontgen
  9. Apabila Anda disarankan menjalani tes USG perut, Anda wajib puasa sesuai waktu yang dianjurkan petugas kesehatan
  10. Sebelum menjalani USG panggul, wanita biasanya dianjurkan minum beberapa gelas air putih. Setelah itu, wanita sebaiknya tidak buang air kecil sekitar satu jam sebelum tes USG panggul. Pemeriksaan dengan gelombang ultrasonik ini paling baik dilakukan saat kandung kemih penuh

Ada beberapa jenis tes kesehatan. Beberapa mensyaratkan tanpa puasa. Tapi, ada juga yang perlu puasa beberapa jam sebelum pemeriksaan.

Sebelum tes, ada baiknya Anda menanyakan detail apa saja yang boleh dan tidak boleh dilakukan untuk menunjang pemeriksaan kesehatan Anda agar hasilnya optimal.

Baca juga: 3 Pemeriksaan Demam Berdarah (DBD)

Berapa lama waktu tes kesehatan?

Lamanya waktu tes kesehatan bisa berbeda-beda, tergantung jenis paket pemeriksaan yang dijalani.

Tapi, rata-rata keseluruhan tes kesehatan atau MCU termasuk pemeriksaan fisik oleh dokter membutuhkan waktu antara dua sampai jam.

Baca juga: Perbedaan Swab Antigen dan PCR dalam Tes Covid-19

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau