Pada posisi ini biasanya guncangan tidak terlalu hebat dibanding tempat duduk lainnya.
Dalam perjalanan darat, upayakan anak lebih banyak melihat jauh ke depan dan tidak melihat benda-benda yang bergerak secara cepat di dekatnya.
Misalnya, kendaraan dan pohon yang melaju berlawanan arah.
Refleks mata yang mengikuti benda bergerak cepat terlalu lama dapat membangkitkan rasa mual.
Baca juga: 6 Obat Alami untuk Mengatasi Mabuk Perjalanan Mudik
Hindarkan anak dalam kondisi pencernaan yang terlalu penuh dengan makanan berat atau minuman bersoda.
Berikan makanan ringan dan tidak banyak lemak sebelum dan selama perjalanan bila memang anak lapar.
Hindari pula kondisi kekurangan cairan, karena ini juga akan membuat mual dan mudah pening.
Hindarkan anak membaca buku atau bermain gadget selama dalam perjalanan di mobil.
Upaya mata memfiksasi pandangan pada objek yang dekat dan cenderung bergerak karena guncangan, akan membuat mata lelah. Lalu, dapat memunculkan rasa mual dan pening.
Pastikan udara dalam kendaraan cukup segar dan memiliki sirkulasi yang baik.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.