Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyebab Keringat Berlebihan Tidak Normal, dari Gen hingga Penyakit

Kompas.com - 25/09/2022, 14:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Sehingga, kondisi ini biasanya dimulai pada masa kanak-kanak.

Baca juga: 7 Fungsi Keringat bagi Kesehatan yang Perlu Diketahui

Hiperhidrosis sekunder

Mengutip Healthline, hiperhidrosis sekunder adalah berkeringat yang disebabkan oleh kondisi medis atau sebagai efek samping dari obat-obatan tertentu.

Keringat berlebihan tidak normal yang jenis ini biasanya dimulai pada usia dewasa, di mana bisa terjadi di seluruh tubuh atau hanya di satu area tertentu.

Anda mungkin juga berkeringat berlebihan saat tidur.

Penyebab keringat berlebihan jenis ini bisa meliputi:

  • Penyakit jantung
  • Kanker
  • Gangguan kelenjar adrenal
  • Stroke
  • Hipertiroidisme
  • Menopause
  • Cedera tulang belakang
  • Penyakit paru-paru
  • Penyakit Parkinson
  • Penyakit menular, seperti TBC atau HIV.

Baca juga: 8 Penyebab Keringat Berlebihan di Malam Hari dan Cara Mengatasinya

Beberapa jenis obat resep dan obat yang dijual bebas juga dapat menjadi penyebab keringat berlebihan.

Dalam banyak kasus, berkeringat adalah efek samping langka yang tidak dialami kebanyakan orang.

Namun, keringat berlebih bisa juga karena efek samping yang umum dari obat antidepresan, seperti:

  • Desipramin (Norpramin)
  • Nortriptilin (Pamelor)
  • Protriptilin

Orang yang menggunakan obat pilokarpine untuk mulut kering atau suplemen makanan seng juga dapat mengalami keringat berlebih.

Baca juga: 10 Penyebab Biang Keringat, Tak Hanya karena Cuaca Panas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau