Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Cara Mengobati Kanker Nasofaring dan Efek Sampingnya

Kompas.com - 08/02/2023, 14:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

  • Operasi

Dalam beberapa kasus, tumor nasofaring dapat diangkat melalui pembedahan.

Namun, karena nasofaring merupakan area yang sulit untuk dioperasi, pembedahan biasanya bukanlah pilihan pengobatan utama.

Hanya saja, pembedahan terkadang digunakan untuk mengangkat kelenjar getah bening di leher yang tidak merespons pengobatan lain.

Baca juga: 8 Cara Mengobati Kanker Paru-paru yang Perlu Diketahui

  • Terapi obat yang ditargetkan

Beberapa obat dapat menargetkan jenis kanker tertentu.

Penderita kanker nasofaring yang mendapatkan pengobatan jenis ini bisa menerima keuntungan dari suntikan cetuximab. Cetuximab adalah versi sintetis dari protein sistem kekebalan tubuh.

Terapi obat yang ditargetkan paling sering dikombinasikan dengan kemoterapi atau terapi radiasi.

  • Imunoterapi

Pengobatan kanker nasofaring satu ini meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda sendiri untuk membantu mendeteksi dan melawan sel kanker.

Baca juga: 6 Cara Mengobati Kanker Payudara yang Perlu Diketahui

Efek samping pengobatan kanker nasofaring

Sejumlah efek samping yang mungkin terjadi dari berbagai cara mengobati kanker nasofaring.

Efek samping yang muncul bervariasi tergantung pada jenis pengobatan kanker nasofaring yang Anda terima, seperti berikut:

  • Terapi radiasi

    • Kulit kemerahan atau iritasi
    • Mulut kering kronis
    • Mual
    • Kelelahan
    • Luka mulut
    • Kesulitan menelan
    • Sakit tulang
    • Kerusakan gigi
    • Perubahan indra pengecap
    • Gangguan pendengaran
  • Kemoterapi

    • Kelelahan
    • Mual dan muntah
    • Mulut kering kronis
    • Rambut rontok
    • Sembelit
    • Diare
    • Kehilangan selera makan
    • Gangguan pendengaran

Baca juga: 6 Cara Mengobati Kanker Usus Besar dan Efek Sampingnya

  • Kemoradiasi

    • Kelelahan
    • Luka mulut
    • Gejala seperti flu
    • Anemia
    • Mual dan muntah
    • Rambut rontok
    • Diare
    • Sembelit
    • Gangguan pendengaran
  • Operasi

    • Kerusakan saraf
    • Bengkak akibat penumpukan cairan
  • Terapi obat yang ditargetkan

    • Diare
    • Masalah hati
    • Tekanan darah tinggi
    • Masalah pembekuan darah
    • Kulit kering atau ruam

Baca juga: Cara Mengobati Kanker Rahim dan Efek Sampingnya

  • Imunoterapi

    • Kemerahan kulit
    • Gejala seperti flu
    • Sakit kepala
    • Nyeri otot
    • Sesak napas
    • Sinus tersumbat
    • Diare
    • Perubahan hormon
    • Pembengkakan kaki
    • Batuk

Perlu diketahui bahwa setiap efek samping pengobatan kanker nasofaring yang muncul bisa berbeda antara satu orang dan lainnya.

Oleh karena efek samping bervariasi, penting untuk Anda memberi tahu penyedia layanan kesehatan tentang masalah apa pun yang Anda alami.

Mereka dapat membantu Anda menemukan cara mengobati kanker nasofaring dengan meringankan gejala efek sampingnya.

Baca juga: 6 Cara Mengobati Kanker Tiroid yang Perlu Diketahui

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com