KOMPAS.com - Trigliserida dan kolesterol sering dianggap sama karena keduanya merupakan lemak yang ada di dalam tubuh manusia.
Kenyataannya, meski sama-sama lemak, trigliserida dan kolesterol adalah dua hal yang berbeda.
Baca juga: Trigliserida Tinggi, Makanan Apa yang Harus Dihindari?
Simak penjelasan berikut untuk mengetahui perbedaan antara trigliserida dan kolesterol.
Dilansir dari Medical News Today pada Minggu (19/2/2023), trigliserida dan kolesterol memiki perbedaan dari segi fungsi yaitu:
Trigliserida adalah sejenis lemak atau lipid di dalam darah yang digunakan tubuh sebagai sumber energi. Trigliserida diproduksi oleh hati dari kelebihan kalori makanan yang kita konsumsi.
Ketika tubuh membutuhkan energi, hormon akan memberi sinyal pelepasan trigliserida dari sel lemak dan digunakan sebagai bahan bakar atau sumber tenaga.
Kolesterol adalah zat lilin yang disebut lipoprotein. Tubuh memproduksi kolesterol secara alami oleh metabolisme lemak.
Kolesterol berfungsi untuk membangun jaringan dan sel, produksi hormon, dan berperan dalam menunjang kerja sistem pencernaan.
Ada dua jenis kolesterol yang memiliki fungsi berbeda, yaitu:
Baca juga: 8 Makanan Penyebab Trigliserida Tinggi yang Perlu Diwaspadai
Perbedaan antara trigliserida dan kolesterol yaitu dua jenis lemak ini memiliki fungsi atau peran yang tidak sama.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.