Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/10/2023, 15:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini,
Shintaloka Pradita Sicca

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tahukan Anda bahwa buah mangga bisa bantu meningkatkan kehidupan seks?

Makan buah mangga bisa menjadi cara menyenangkan untuk meningkatkan kualitas hubungan seks.

Melansir laman Allo Health, buah mangga merupakan sumber vitamin A dan C yang baik.

Baca juga: 10 Manfaat Buah Mangga untuk Kesehatan yang Perlu Diketahui

Jenis vitamin ini bisa menjadi antioksidan kuat untuk melawan radikal bebas dan stres oksidatif di tubuh.

Mangga juga mengandung mineral penting untuk menjaga tekanan darah dan kesehatan jantung. Selain itu, buah ini kaya akan serat dan enzim yang bagus untuk pencernaan.

Lalu, apa manfaat mangga untuk kehidupan seks? Berikut penjelasannya:

Baca juga: Apakah Buah Mangga Meningkatkan Kadar Gula Darah?

Manfaat mangga untuk kehidupan seks

Kehidupan seks yang berkualitas adalah salah satu kunci langgengnya sebuah hubungan rumah tangga dan kebahagiaan diri.

Tak perlu mengonsumsi obat-obatan untuk meningkatkan kualitas seks Anda. Makan buah mangga yang kaya vitamin juga bisa membantu Anda memiliki kehidupan seks berkualitas.

Dalam laman Minerva Nature Health, disebutkan bahwa mangga memiliki berbagai manfaat untuk kehidupan seks seperti berikut:

  • Meningkatkan libido

Mangga kaya akan vitamin E. Vitamin ini membantu mengatur hormon seks, yang meningkatkan gairah seksual atau libido.

Selain itu, potasium dalam mangga membantu mengatur kelenjar tiroid, yang bertanggung jawab memproduksi hormon yang mengatur metabolisme, energi, dan fungsi seksual.

Mangga juga mengandung antioksidan yang membantu mengurangi peradangan dan meningkatkan aliran darah, sehingga dapat meningkatkan kinerja dan kenikmatan seksual.

Baca juga: 10 Manfaat Buah Mangga untuk Kesehatan yang Perlu Diketahui

  • Meningkatkan kesehatan reproduksi

Bagi pria, tingginya kandungan vitamin C pada buah mangga bermanfaat untuk kesehatan sperma.

Vitamin C meningkatkan motilitas dan kualitas sperma, berkontribusi terhadap kesuburan yang sehat.

Bagi wanita, folat yang terdapat pada mangga dapat meningkatkan peluang kehamilan.

Folat juga meningkatkan peluang pembuahan yang lebih baik pada wanita. Mineral ini juga penting dikonsumsi selama awal kehamilan untuk mencegah cacat.

Baca juga: 13 Nutrisi Buah Mangga dan Manfaatnya bagi Kesehatan

  • Meningkatkan stamina

Manfaat buah mangga juga dapat meningkatkan stamina dan performa seksual.

Tingginya kadar potasium dan magnesium dalam mangga meningkatkan tekanan darah dan sirkulasi yang sehat, sehingga dapat meningkatkan fungsi ereksi dan meningkatkan ketahanan seksual.

Selain itu, vitamin C dalam mangga membantu meningkatkan produksi kolagen, yang dapat meningkatkan elastisitas dan sensitivitas kulit.

Baca juga: 4 Cara Memiliki Kehidupan Seks Berkualitas, Pasutri Perlu Tahu

Hal ini membantu menghasilkan pengalaman seksual yang lebih menyenangkan.

Selain itu, mangga mengandung senyawa yang disebut beta-karoten, yang diubah menjadi vitamin A di dalam tubuh.

Vitamin A sangat penting untuk produksi hormon seks dan dapat membantu mengatur siklus menstruasi pada wanita.

Hal ini menjadikan mangga buah yang bagus untuk dimasukkan ke dalam asupan makan Anda untuk kesehatan reproduksi secara keseluruhan.

Baca juga: 4 Kebiasaan Tidak Sehat yang Menurunkan Kualitas Seks

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com