Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/10/2023, 14:00 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Penulis

KOMPAS.com - Monkeypox atau cacar monyet adalah penyakit yang ditularkan oleh hewan seperti monyet, tikus, dan rusa. Seseorang dapat tertular cacar monyet akibat kontak fisik dengan binatang-binatang yang tertular.

Penyebaran cacar monyet juga terjadi akibat mengonsumsi daging hewan yang terinfeksi dan perilaku seks yang berisiko, seperti berhubungan intim dengan penderita monkeypox.

Baca juga: 6 Cara Pencegahan Cacar Monyet Menurut Kemenkes

Simak penjelasan berikut untuk mengetahui lebih lanjut tentang penyebaran atau penularan cacar monyet.

Bagaimana cara penularan cacar monyet?

Berikut beberapa cara penularan cacat monyet yang perlu Anda ketahui:

  • Kontak langsung dengan hewat terinfeksi monkeypox

Monkeypox dapat menulari manusia akibat kontak langsung dengan hewan yang terinfeksi, seperti dicakar digigit, terkena air liur, atau darah binatang tersebut.

Baca juga: Nestapa Pemain Sirkus OCI Taman Safari: Dirantai, Disetrum, hingga Dipisahkan dengan Anak

Contoh hewan yang bisa menularkan cacar monyet yaitu monyet, tikus, kelinci, landak, serta rusa.

  • Konsumsi daging hewan yang terinfeksi cacar monyet

Manusia dapat tertular monkeypox akibat mengonsumsi daging hewan yang terinfeksi virus ini.

Karena itu, pastikan untuk mencuci bersih daging hewan yang akan dikonsumsi dan memasaknya hingga benar-benar matang.

Anda sebaiknya juga tidak mengonsumsi daging hewan buruan untuk mencegah penyebaran cacar monyet atau infeksi lainnya.

Baca juga: Kemenkes: Kasus Cacar Monyet di Indonesia Naik karena Seks Berisiko

  • Kontak fisik dengan penderita cacar monyet

Dilansir dari CDC, cacar monyet dapat menyebar dengan cepat saat Anda melakukan kontak fisik erat dengan penderita, seperti berjabat tangan, menyentuh tubuh pasien, berpelukan, dan berciuman.

  • Menyentuh atau memakai barang penderita cacar monyet

Menyentuh benda kotor yang digunakan pasien cacar monyet, seperti pakaian, kasur, atau handuk juga bisa menyebabkan Kamu tertular cacar monyet.

Besar kemungkinan benda-benda tersebut terkontaminasi droplets atau percikan cairan dari tubuh penderita cacar monyet yang memicu transmisi infeksi virus ini.

Baca juga: Kisah Pesawat Iran Air 655, Ditembak Rudal AS dan Hancur di Angkasa, 290 Orang Tewas

  • Perilaku seks yang berisiko

Celah penularan cacar monyet berikutnya adalah perilaku seks yang berisiko atau tidak aman.

Seseorang dapat tertular cacar monyet akibat melakukan hubungan seksual dengan pengidap monkeypox.

Bahkan, penyakit ini dapat menyebar meski seseorang menggunakan kondom saat berhubungan intim.

Baca juga: Ramai soal Uang Kertas Biru tapi Nominal Rp 5.000, Bagaimana Tanggapan BI?

Halaman Berikutnya
Halaman:
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
Baca tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Usai Bertemu Prabowo, Airlangga Bakal ke AS untuk Negosiasi soal Tarif Trump
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau