KOMPAS.com - Minum manis umumnya tidak menimbulkan masalah kesehatan yang serius ketika dikonsumsi dalam batas wajar.
Namun, terlalu banyak minum manis dapat memicu terjadinya masalah kesehatan yang serius, seperti diabetes tipe 2 dan kanker.
Untuk lebih jelasnya, ketahui efek terlalu banyak minum manis untuk kesehatan dan batas wajarnya berikut ini.
Baca juga: Apakah Gula Darah Bisa Turun Tanpa Obat? Berikut Penjelasannya…
Terlalu banyak minum manis ternyata dapat berdampak negatif untuk kesehatan.
Disarikan dari Healthline dan WebMD, berikut adalah beberapa efek terlalu banyak minum manis yang perlu diwaspadai.
Konsumsi gula berlebih, termasuk dari minuman, dapat meningkatkan risiko obesitas.
Pasalnya, konsumsi minuman yang manis dapat meningkatkan rasa lapar dan keinginan untuk makan atau minum minuman yang manis lebih banyak.
Minum minuman manis yang terlalu berlebihan tidak hanya akan memicu obesitas, tetapi juga akan meningkatkan level trigliserida, gula darah, dan tekanan darah, yang juga akan meningkatkan risiko penyakit jantung.
Bahkan, terlalu sering minum minuman manis juga sudah terbukti dapat meningkatkan risiko stroke.
Baca juga: Apakah Minum Kopi Tanpa Gula Baik untuk Kesehatan?
Konsumsi makanan yang mengandung karbohidrat olahan, termasuk makanan dan minuman yang manis, dapat meningkatkan risiko munculnya jerawat.
Pasalnya, konsumsi minuman yang manis dapat meningkatkan gula darah dan kadar insulin sehingga memicu peningkatan sekresi androgen, produksi minyak, dan inflamasi, sehingga jerawat dapat muncul atau bertambah parah.
Minum minuman yang manis secara langsung dan tidak langsung dapat meningkatkan risiko diabetes tipe 2.
Pasalnya, kebiasaan ini dapat memicu peningkatan berat badan dan lemak tubuh sehingga risiko diabetes juga akan meningkat.
Minum manis secara berlebihan dapat memicu obesitas yang juga akan meningkatkan risiko kanker.
Selain itu, konsumsi minuman manis juga akan memicu inflamasi pada tubuh dan menyebabkan resistensi insulin yang juga akan meningkatkan risiko kanker.
Baca juga: 12 Ciri-ciri Gula Darah Rendah pada Wanita, Tak Hanya Lemas