Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ciri-ciri Penyakit Sifilis yang Harus Diwaspadai

Kompas.com - 29/03/2024, 22:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Sumber Mayo Clinic,

Ciri-ciri ruam yang disebabkan oleh penyakit raja singa meliputi:

    • Sering kali tidak gatal
    • Mungkin terlihat kasar, merah atau coklat kemerahan
    • Mungkin sangat samar sehingga sulit dilihat

Ruam sering kali dimulai pada batang tubuh, seperti dada, area perut, panggul dan punggung.

Seiring berjalannya waktu, penyakit ini juga bisa muncul di anggota tubuh, telapak tangan, dan telapak kaki.

Selain ruam, ciri-ciri penyakit sifilis pada tahap ini meliputi:

    • Luka seperti kutil di mulut atau area genital
    • Rambut rontok
    • Nyeri otot
    • Demam
    • Sakit tenggorokan
    • Kelelahan
    • Penurunan berat badan
    • Pembengkakan kelenjar getah bening

Gejala sifilis sekunder bisa hilang dengan sendirinya. Namun tanpa pengobatan, penyakit ini bisa datang dan pergi selama berbulan-bulan atau bertahun-tahun.

Baca juga: Kasus Sifilis pada Bayi Meningkat di Amerika maupun Indonesia

  • Sifilis laten

Ini disebut juga sebagai tahap tersembunyi, karena tidak menunjukkan gejala apa pun.

Tahap laten bisa berlangsung bertahun-tahun.

Gejala yang Anda alami mungkin tidak akan kembali lagi.

Namun tanpa pengobatan, penyakit ini dapat menyebabkan masalah kesehatan besar, yang juga disebut komplikasi.

  • Sifilis tersier

Setelah tahap laten, penderita sifilis yang tidak mendapatkan pengobatan mengalami komplikasi yang disebut sifilis tersier atau tingkat lanjut.

Penyakit ini dapat merusak:

    • Otak
    • Saraf
    • Mata
    • Jantung
    • Pembuluh darah
    • Hati
    • Tulang dan persendian

Masalah-masalah ini mungkin terjadi bertahun-tahun setelah infeksi awal yang tidak diobati.

Pada tahap apa pun, sifilis yang tidak diobati dapat menyerang otak, sumsum tulang belakang, mata, dan bagian tubuh lainnya.

Hal ini dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius atau mengancam jiwa.

Baca juga: 8 Tanda-tanda Sifilis pada Wanita yang Harus Diwaspadai

  • Sifilis bawaan

Orang hamil yang mengidap sifilis dapat menularkan penyakit ini kepada bayinya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com