KOMPAS.com - Jahe memiliki beragam potensi manfaat untuk kesehatan, di antaranya membantu menurunkan kolesterol.
Jika dokter telah memberi tahu bahwa Anda mengalami kolesterol tinggi, mengutip Cleveland Clinic, Anda bisa memilih wedang jahe sebagai minuman herbal dalam pola makan pendukung kesehatan Anda.
Ahli gizi terdaftar Candace O'Neill, RD, LDN mengatakan bahwa jahe dapat membantu mengurangi kolesterol total, kolesterol LDL, dan trigliserida.
Namun, O'Neill juga mengatakan bahwa meskipun ada penelitian mengenai topik ini, diperlukan lebih banyak penelitian untuk memahami sepenuhnya efek jahe terhadap kolesterol.
Baca juga: 7 Langkah Menurunkan Kolesterol Secara Alami
Mengutip The Health Site, inilah yang mungkin terjadi pada kadar kolesterol Anda ketika Anda mulai hari dengan secangkir wedang jahe:
Jahe mengandung komponen aktif yang disebut gingerol dan shogaol, yang sangat baik dalam menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) yang berkontribusi terhadap penyumbatan arteri dan penyakit jantung.
Menurut para ahli, satu inci jahe bila ditambahkan ke teh detoks pagi Anda dapat secara efektif membantu menurunkan kadar kolesterol LDL yang berbahaya, sehingga meningkatkan kesehatan jantung.
Baca juga: Manfaat Air Kelapa untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi
Jahe dikenal dapat mendorong produksi kadar kolesterol HDL, yang juga dijuluki sebagai kolesterol baik.
Apa pengaruh kolesterol jenis ini terhadap tubuh Anda? Sesuai penelitian, kolesterol HDL membantu membuang kolesterol LDL dari arteri ke hati untuk dikeluarkan dari tubuh.
Minum teh jahe membantu memperbaiki kadar kolesterol Anda secara keseluruhan, sehingga mengurangi risiko penyakit jantung.
Hati Anda berperan penting dalam menjaga keseimbangan kolesterol karena ia membentuk kolesterol dan membantu eliminasinya.
Minum teh jahe di pagi hari akan membantu memperkuat fungsi hati dan mempercepat pembuangan kelebihan kolesterol.
Baca juga: Manfaat Teh Hijau untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi
Peradangan yang terus-menerus adalah penyebab utama di balik kadar kolesterol tinggi.
Jahe yang memuliki sifat anti-inflamasi yang kuat, dapat membantu mengurangi peradangan tubuh.
Dengan menghambat peradangan, jahe membantu menurunkan kadar kolesterol, sehingga memperkuat jantung.
Terdapat hubungan yang kuat antara kesehatan pencernaan dan kadar kolesterol, dimana gangguan pencernaan menyebabkan penumpukan kolesterol.
Jahe telah lama digunakan untuk memperkuat pencernaan dan mengatasi masalah, seperti gangguan pencernaan, kembung, dan gas.
Dengan mengoptimalkan pencernaan, minum wedang jahe dapat membantu mencegah penumpukan kolesterol dan mendorongnya keluar dari tubuh.
Demikianlah manfaat jahe untuk menurunkan kolesterol dengan beberapa cara.
Minum teh jahe setiap pagi bisa menjadi strategi yang tidak bermasalah dan ampuh untuk membantu menurunkan kolesterol LDL yang merugikan kesehatan.
Baca juga: 10 Minuman untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.