Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

11 Cara Mengatasi Kulit Terbakar Matahari Secara Alami dan dengan Bantuan Obat

Kompas.com - 13/10/2020, 15:03 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Saat kulit Anda berjuang melawan kerusakan akibat sinar matahari, ia membutuhkan kelembapan yang hilang selama Anda berada di bawah sinar matahari.

Jika Anda belum minum delapan gelas air sehari, kulit berbakar matahari yang parah seharusnya bisa menjadi alasan yang cukup untuk membuat Anda mulai rutin melakukannya.

8. Gunakan krim pelembab

Setelah perawatan awal, kulit Anda masih membutuhkan perawatan tambahan.

Salah satu hal terpenting yang dapat Anda lakukan untuk mencegah kulit mengelupas atau setidaknya meminimalkannya adalah dengan mengoleskan krim pelembab secara teratur ke area kulit yang terbakar matahari.

Gunakan pelembab bebas pewangi dan pewarna untuk meminimalkan iritasi kulit.

9. Minum obat pereda nyeri

Melansir Mayo Clinic, obat pereda nyeri bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan rasa sakit setelah terpapar sinar matahari jika memang diperlukan.

Anda bisa menggunakan pereda nyeri yang dijual bebas, seperti ibuprofen (Advil, Motrin IB, dan lainnya) atau naproxen sodium (Aleve).

Beberapa pereda nyeri adalah gel yang dioleskan ke kulit Anda.

Baca juga: Dokter Sebut Ubah Warna Kulit Jadi Putih Bisa Picu Kanker Kulit

10. Minum obat antigatal

Antihistamin oral seperti diphenhydramine dapat digunakan untuk membantu meredakan gatal saat kulit mulai mengelupas jika memang dibutuhkan.

11. Lindungi sengatan matahari lanjutan

Jika Anda mengalami kulit terbakar matahari, sangat baik untuk dapat menghindari paparan sinar matahari lebih lanjut.

Ini dapat memperburuk keadaan.

Sementara kulit Anda dalam proses penyembuhan, jauhi dulu sinar matahari, atau lindungi kulit Anda jika Anda harus pergi keluar.

Jangan ragu untuk segera berkonsultasi dengan dokter jika kondisi kulit terbakar matahari yang Anda alami tidak juga membaik setelah dilakukan berbagai penangaan di atas.

Baca juga: 6 Cara Mengobati Bisul Secara Alami

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com