Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

13 Hal yang Bisa Menurunkan Angka Harapan Hidup Penderita Diabetes

Kompas.com - 10/11/2020, 08:05 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sementara itu, obat-obatan seperti metformin dapat membantu menstabilkan kadar gula darah, tetapi hanya jika panderita diabetes meminumnya sesuai resep dokter.

5. Mengikuti rencana perawatan

Ini termasuk menghadiri pemeriksaan rutin dan mengikuti petunjuk dokter tentang strategi gaya hidup dan pengobatan.

6. Mengelola risiko kardiovaskular

Banyak kondisi kesehatan yang dapat meningkatkan efek diabetes, seperti penyakit ginjal dan jantung, tekanan darah tinggi, dan kolesterol tinggi.

Penyakit kardiovaskular adalah penyebab utama kematian di antara penderita diabetes.

Baca juga: Bagaimana Diabetes Bisa Sebabkan Gagal Ginjal?

7. Mencegah infeksi

Mencuci tangan secara teratur dapat mengurangi risiko infeksi.

Penderita diabetes berisiko lebih tinggi terkena infeksi, seperti influenza, pneumonia, dan infeksi saluran kemih.

Infeksi yang relatif kecil pada orang tanpa diabetes dapat mengancam jiwa pengidap penyakit tersebut.

Selain itu, luka kulit membutuhkan waktu lebih lama untuk sembuh, dan jika menjadi ulserasi, amputasi mungkin diperlukan. Hal ini dapat menurunkan harapan hidup seseorang, menurut penelitian Diabetes UK.

Untuk mencegah komplikasi ini:

  • Praktikkan kebersihan yang baik, termasuk mencuci tangan
  • Dapatkan vaksinasi rutin untuk melindungi dari flu dan penyakit lainnya
  • Periksa kaki dan bagian tubuh lainnya secara teratur untuk menemukan luka yang mungkin perlu diperhatikan
  • Mencari bantuan medis sejak dini untuk infeksi, termasuk infeksi dada

Baca juga: 16 Penyakit pada Manusia yang Disebabkan oleh Virus

8. Mengurangi stres

Stres merangsang pelepasan hormon yang dapat meningkatkan gula darah dan mengganggu regulasi insulin.

Yoga, meditasi, dan berbicara dengan doktes spesialis kesehatan jiwa atau psikolog  dapat membantu memerangi stres.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com