KOMPAS.com - Rasa tidak nyaman yang dirasakan wanita usai melahirkan adalah hal yang normal.
Namun, kondisi tersebut bisa saja menjadi salah satu tanda adanya masalah kesehatan serius.
Itu sebabnya, kita perlu mempelajari tanda dan gejala komplikasi untuk menghindari komplikasi.
Bahkan, kondisi mengancam jiwa juga bisa terjadi usai melahirkan seperti infeksi, pembekuan darah, depresi dan pendarahan pasca melahirkan.
Baca juga: Sering Sakit Lutut di Malam Hari, Begini Solusinya
Tubuh wanita mengalami banyak perubahan setelah melahirkan, dan perlu waktu untuk pulih.
Merasakan ketidaknyamanan dalam minggu-minggu pertama setelah melahirkan adalah hal yang wajar, seperti sakit dan kelelahan.
Tapi, beberapa wanita mengalami komplikasi setelah melahirkan yang dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius dan mengancam jiwa.
Jika Anda khawatir tentang apa yang Anda rasakan atau Anda memiliki rasa sakit atau ketidaknyamanan yang menganggu, sebaiknya hubungi dokter.
Semua wanita yang baru saja melahirkan membutuhkan perawatan.
Perawatan nifas adalah perawatan medis bagi wanita yang baru saja melahirkan.
Itu sebabnya, wanita yang baru saja melahirkan harus melakukan semua pemeriksaan pascapersalinan, meskipun merasa baik-baik saja.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.