Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

13 Penyebab Nyeri Sendi, Bukan Melulu Karena Radang Sendi

Kompas.com - 29/07/2021, 18:00 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

5. Arthritis virus

Beberapa virus yang berbeda dapat menyebabkan radang sendi dan nyeri pada sendi.

Virus yang paling umum menjadi penyebab radang sendi, termasuk:

  • Hepatitis B
  • Hepatitis C
  • Parvovirus B19
  • HIV
  • Alphavirus (ditularkan oleh nyamuk) seperti virus Chikungunya (CHIKV)

6. Rematik

Rheumatoid arthritis (RA) atau lebih dikenal sebagai rematik adalah penyakit autoimun kronis yang berkembang secara bertahap selama beberapa minggu hingga bulan.

Penyakit ini memang memengaruhi persendian. Tapi, pada tahap awal, gejala rheumatoid arthritis mungkin tidak melibatkan persendian.

Ini mungkin termasuk:

  • Kelelahan
  • Nyeri otot
  • Demam ringan
  • Penurunan berat badan
  • Mati rasa dan kesemutan di tangan

Baca juga: 9 Gejala Awal Rematik yang Perlu Diwaspadai

Ketika persendian mulai terpengaruh, yang merupakan proses bertahap, hal itu cenderung terjadi lebih dahulu di persendian kecil di sisi tubuh yang sama, seperti di jari tangan dan kaki.

Kemudian, pada akhirnya, sendi lain seperti pergelangan tangan, siku, pinggul, dan leher ikut terpengaruh.

Selain terasa nyeri, sendi juga cenderung akan menjadi kaku, terasa hangat, merah, dan bengkak pada kasus rematik.

Tidak seperti osteoarthritis, kekakuan nyeri sendi pada rheumatoid arthritis cenderung memburuk di pagi hari (berlangsung lebih dari satu jam) dan membaik dengan gerakan.

7. Lupus eritematosus sistemik

Lupus eritematosus sistemik (LES) adalah penyakit inflamasi autoimun kronis yang dapat memengaruhi gampir setiap organ dalam tubuh.

Peradangan sendi, terutama pada lutut, pergelangan tangan, dan sendi jari, umum terjadi pada lupus eritematosus sistemik.

Baca juga: Penyakit Lupus: Penyebab, Gejala, dan Komplikasi

Seperti rheumatoid arthritis, sendi yang sama pada sisi tubuh yang sama cenderung terpengaruh pada kasus lupus eritematosus sistemik

Bedanya, nyeri sendi pagi hari pada lupus eritematosus sistemik tidak akan selama pada kasus rheumatoid arthritis.

Nyeri sendi juga cenderung terjadi lebih singkat dan berpindah-pindah, yakni berpindah dari satu sendi ke sendi lainnya dalam waktu 24 jam.

8. Polimialgia teumatik

Polimialgia teumatik adalah penyakit radang sendi yang menyebabkan nyeri dan kekakuan otot dan sendi yang signifikan pada bahu, leher, dan pinggul.

Pembengkakan dan nyeri sendi juga dapat terjadi pada pergelangan tangan dan jari, meskipun biasanya ringan.

Baca juga: 7 Gejala Radang Sendi Lutut yang Perlu Diketahui

Kaki dan pergelangan kaki tidak pernah terpengaruh, dan penyakit ini hampir secara eksklusif menyerang orang yang berusia di atas 50 tahun.

Tapi perlu diketahui, polimialgia teumatik telah dikaitkan juga dengan kondisi rematik lain yang disebut arteritis sel raksasa atau arteritis temporal.

Arteritis temporal merupakan penyakit pembuluh darah inflamasi yang menyebabkan peradangan pada arteri kepala dan kulit kepala.

9. Penyakit reumatik sistemik lainnya

Pada kenyataannya, masih ada kondisi lain yang bisa menjadi penyebab nyeri sendiri terkait radang sendi.

Beskikut penyakit sistemik (seluruh tubuh) yang dapat menyebabkan radang sendi meski kurang umum terjadi:

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau