Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 31/05/2022, 12:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

Sumber Healthline

KOMPAS.com - Gangguan bipolar adalah penyakit mental kronis yang menyebabkan perubahan suasana hati yang parah.

Suasana hati ini berganti-ganti antara kegembiraan, energi tertinggi (mania) dan kesedihan, terendah lelah (depresi).

Saat berada dalam episode depresi, semua hal bisa menjadi terasa sulit.

Gejala depresi dapat membuat Anda kehilangan minat pada aktivitas yang biasanya Anda nikmati dan membuatnya sulit untuk menjalani hari.

Lalu bagaimana cara melawan episode depresi?

Baca juga: 14 Makanan Penurun Asam Urat yang Baik Dikonsumsi

Melawan depresi

Berikut adalah cara untuk meningkatkan mood Anda selama episode depresi:

1. Tetap pertahankan rutinitas yang sehat

Ketika Anda merasa tertekan, kita bisanya mudah sekali melakukan kebiasaan yang buruk.

Anda mungkin tidak ingin makan bahkan ketika Anda lapar, atau Anda mungkin terus makan bahkan ketika Anda sudah kenyang.

Hal yang sama berlaku untuk tidur. Saat Anda depresi, Anda cenderung tidur terlalu sedikit atau terlalu banyak.

Pola makan dan tidur yang tidak sehat dapat memperburuk gejala depresi. Jadi rutinitas harian yang sehat dapat memudahkan untuk mempertahankan kebiasaan baik.

Berikut kebiasaan sehat yang sebaiknya dilalukan saat depresi:

  • Mengonsumsi makanan dan camilan pada waktu yang ditentukan sepanjang hari.
  • Tingkatkan asupan sayuran, protein tanpa lemak, dan biji-bijian.
  • Tidur malam yang cukup, minimal tujuh jam.
  • Bangun dan tidur pada waktu yang sama setiap hari.

2. Buat daftar tugas harian

Sama seperti menjadwalkan makan dan tidur Anda dapat membantu menangkal gejala depresi dengan mengatur aktivitas lain di hari Anda.

Hal ini berguna agar Anda tetap mengerjakan tugas-tugas harian ANda.

Saat menjadwalkan tugas harian Anda, pastikan menyisihkan waktu yang cukup untuk beristirahat dan bersantai.

Terlalu sibuk dapat memperburuk gejala depresi dan menyebabkan frustrasi.

3. Aktif berolahraga

Para peneliti percaya jenis olahraga tertentu dapat membantu meringankan gejala depresi.

Olahraga yang bisa Anda lakukan antara lain jalan kaki, jogging, atau bersepeda dengan intensitas rendah hingga sedang.

Untuk hasil terbaik, para ahli mengatakan Anda harus berolahraga setidaknya tiga hingga empat hari per minggu selama 30 hingga 40 menit setiap kali.

Baca juga: Fakta Nutrisi Santan, Benarkah Kaya Lemak Jenuh?

4. Jangan mengisolasi diri

Saat Anda depresi, situasi sosial bisa menjadi hal yang menakutkan.

Anda mungkin merasa seperti sendirian, tetapi penting untuk tidak mengasingkan diri. Sendirian dapat meningkatkan gejala depresi.

Karena itu, Anda harus mencoba melibatkan diri dalam kegiatan sosial. Habiskan waktu bersama teman dan keluarga atau mengobrol dengan mereka secara teratur di telepon.

Memiliki dukungan dari teman dan orang yang dicintai dapat membantu Anda merasa lebih nyaman dan percaya diri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau