Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mencegah Infeksi Paru-paru yang Harus Diperhatikan

Kompas.com - 01/07/2022, 21:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Mencegah infeksi paru-paru lebih baik dari pada mengobati, karena mikroba berbahaya yang mengganggu sistem pernapasan dapat mengancam jiwa.

Mengutip Medical News Today, infeksi paru-paru terjadi ketika mikroba berbahya, seperti bakteri atau virus masuk ke paru-paru dan menyebabkan kerusakan.

Tingkat keparahan infeksi paru-paru dapat ringan, juga berat hingga mengancam jiwa.

Sebagian besar jenis infeksi paru-paru dapat diobati dan kebanyakan orang sembuh, di sisi lain kondisi ini juga sangat berbahaya.

Apalagi, bagi mereka yang merupakan golongan yang rentan, seperti bayi, orang tua, atau orang yang sudah menderita penyakit paru-paru atau sistem kekebalan tubuh yang lemah.

Baca juga: Macam Penyebab Infeksi Paru-paru yang Perlu Diketahui

Contoh penyakit infeksi paru-paru, yaitu:

  • Pneumonia: infeksi paru-paru yang menyebabkan peradangan pada paru-paru. Ini adalah salah satu infeksi paru-paru yang paling umum.
  • Tuberkulosis (TBC): infeksi paru-paru yang menimbulkan gejala batuk darah dan penyakitnya dapat menyebar ke area lain dari tubuh.
  • Influenza (flu): infeksi saluran pernapasan yang memengaruhi saluran napas bagian atas, termasuk tenggorokan dan hidung, dan paru-paru. Kasus influenza yang parah dapat merusak kantung udara di paru-paru, menyebabkan pneumonia dan membuat sulit bernapas.
  • Bronkitis: infeksi yang menyerang paru-paru di bagian saluran bronkial, yang membantu mengambil oksigen.
  • Pertusis (batuk rejan): infeksi bakteri yang sangat menular yang umum terjadi pada anak kecil dan bayi.
  • Covid-19: infeksi virus SARS-CoV-2 yang dapat menyebar ke paru-paru dan memicu peradangan.

Baca juga: 10 Jenis Infeksi Paru-paru yang Perlu Diwaspadai

Cara mencegah

Mengutip Drugs.com dan American Lung Association, infeksi dapat menyebabkan kerusakan paru-paru lebih banyak dan serius. Ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan sebagai cara mencegah infeksi paru-paru, yaitu:

1. Rajin mencuci tangan

Rajin mencuci tangan adalah cara sederhana yang terpenting untuk mencegah infeksi paru-paru.

Cuci tangan setelah Anda menggunakan kamar mandi, mengganti popok anak, dan sebelum Anda menyiapkan makanan atau makan.

Gunakan sabun dan air bersih yang mengalir setiap kali Anda mencuci tangan.

Gosok tangan Anda dengan sabun hingga di sela-sela jari. Cuci setidaknya selama 20 detik.

2. Menghindari keramaian selama musim dingin dan flu

Tidak melakukan kontak dekat dengan orang yang sedang sakit. Mintalah teman dan keluarga untuk berkunjung hanya jika mereka tidak sakit.

Jika tidak bisa dihindari, harus menjaga protokol kesehatan. Jangan berada dekat dengan siapa pun yang bersin atau batuk.

3. Menjaga kebersihan mulut

Mulut yang bersih dapat melindungi Anda dari kuman di mulut yang menyebabkan infeksi. Sikat gigi setidaknya 2 kali sehari dan temui dokter gigi Anda setidaknya setiap 6 bulan sekali.

Baca juga: 10 Tanda Infeksi Paru-paru yang Perlu Diwaspadai

4. Vaksinasi

Vaksin membantu melindungi Anda dan orang lain di sekitar Anda dari beberapa infeksi. Bicaralah dengan penyedia layanan kesehatan untuk mendapatkan vaksin yang aman dan efektif untuk mencegah infeksi paru-paru.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau