Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mengobati Sakit Mata karena Infeksi yang Penting Diperhatikan

Kompas.com - 15/07/2022, 14:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), perawatan lensa kontak yang tidak tepat meningkatkan risiko keratitis.

Mengenakan lensa terlalu lama atau tidak membersihkan dan menyimpannya dengan benar dapat meningkatkan kemungkinan kuman masuk ke kornea.

Tanpa pengobatan, sakit mata ini dapat menyebabkan jaringan parut pada kornea dan kehilangan penglihatan permanen.

Berbagai jenis keratitis meliputi:

  • Keratitis herpes: kondisi ini terjadi ketika HSV menginfeksi kornea.
  • Keratitis bakteri: perawatan lensa kontak yang tidak tepat dapat menyebabkan keratitis bakteri, tetapi juga dapat terjadi karena cedera mata, atau sistem kekebalan yang melemah.
  • Keratitis parasit: amuba kecil yang disebut Acanthamoeba dapat menyebabkan keratitis jenis ini, yang juga disebut keratitis amuba. Ini adalah keratitis jenis langka.
  • Keratitis jamur: beberapa jenis jamur dapat masuk ke kornea dan menyebabkan keratitis jamur. Ini lebih mungkin terjadi jika seseorang memiliki sistem kekebalan yang lemah, cedera mata, penyakit mata, atau menggunakan lensa kontak.

Mengutip Emedicine Health, cara mengobati sakit mata ini mungkin menggunakan tetes mata antibiotik antivurus, atau antijamur, atau steroid.

Baca juga: Mata Belekan Bisa Sembuh dalam Berapa Hari?

3. Endoftalmitis

Mengutip Medical News Today, endoftalmitis adalah infeksi pada cairan atau jaringan di dalam mata. Sakit mata karena infeksi ini membutuhkan perawatan medis segera, jika tidak dapat menyebabkan kebutaan.

Berdasarkan penelitian 2018, penyebab paling umum dari operasi katarak di seluruh dunia adalah seseorang menderita sakit mata karena infeksi endoftalmitis pada awalnya.

Ada dua jenis endoftalmitis yang paling umum, yaitu:

  • Endophthalmitis eksogen: jenis yang paling umum ini dapat terjadi setelah cedera mata, pembedahan, atau injeksi. Ketika permukaan pelindung mata terganggu, bakteri atau jamur masuk ke dalam mata.
  • Endoftalmitis endogen: sakit mata ini berasal dari infeksi di bagian lain dari tubuh yang menyebar ke mata. Misalnya, bisa terjadi dengan infeksi saluran kemih atau infeksi darah.

Menurut American Society of Retina Specialists, sebagian besar cara mengobati sakit mata karena infeksi ini adalah dengan menyuntikkan antibiotik atau antijamur dan kemungkinan operasi darurat.

Baca juga: 8 Cara Menghilangkan Mata Ikan secara Alami dan dengan Bantuan Obat

4. Selulitis

Mengutip Medical News Today, selulitis adalah infeksi bakteri atau jamur. Sakit mata karena infeksi ini dapat memengaruhi kulit dan mata.

Ada dua jenis selulitis, yaitu:

  • Selulitis preseptal: jenis ini memengaruhi kelopak mata.
  • Selulitis orbital: jenis ini memengaruhi bola mata atau menyebabkan pembengkakan mata atau kelopak mata.

Cara mengobati sakit mata karena infeksi selulitis adalah dengan memberikan antibiotik.

Dalam beberapa kasus, antibiotik yang dibutuhkan adalah khusus dari rumah sakit, tidak dijual bebas.

Kasus selulitis yang lebih parah membuat seseorang memerlukan pembedahan.

Baca juga: 12 Penyebab Kelopak Mata Bengkak dan Cara Mengatasinya

5. Bintitan

Mengutip Medical News Today, bintitan adalah infeksi yang terjadi di kelopak mata, biasanya pada folikel bulu mata atau salah satu kelenjar minyak kelopak mata.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com