Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/08/2022, 12:00 WIB

KOMPAS. com - Minum kopi memang bisa menghindarkan dari rasa kantuk, namun jika dikonsumsi berlebihan setiap hari bisa menimbulkan masalah berbagai kesehatan.

Sayangnya, kafein bisa membuat kecanduan sehingga akan terasa berat untuk bisa tetap terjaga tanpa meminum segelas kopi.

Lakukan cara-cara berikut ini untuk membantu Anda menghindari rasa kantuk tanpa kafein.

Baca juga: 4 Bahaya Terlalu Banyak Konsumsi Kafein


1. Berolahraga

Berolahraga terdengar seperti hal yang cukup mustahil dilakukan apalagi jika tubuh terasa sangat mengantuk.

Padahal sebenarnya, menurut Cleveland Clinic, berolahraga bisa melancarkan peredaran darah sehingga membuat tubuh terhindar dari rasa kantuk.

Northwestern Medicine juga menambahkan bahwa olahraga bisa membantu tubuh memproduksi norepinephrine dan endorfin yang berfungsi dalam menghindarkan rasa kantuk serta membuat tubuh lebih waspada.

Olahraga yang dilakukan tidak perlu merupakan olahraga yang berat karena bisa dilakukan dalam waktu 15 menit di pagi hari, bahkan meregangkan tubuh sebentar saja akan sangat membantu.

2. Minum air yang cukup

Rasa kantuk dan lelah merupakan salah satu sinyal yang diberikan tubuh ketika kekurangan cairan.

Kafein memang membuat tubuh terhindar dari rasa kantuk, namun air putih adalah alternatif yang paling baik dan sehat.

Cleveland Clinic menjelaskan bahwa asupan cairan yang cukup bisa membuat tubuh terhidrasi dan membantu untuk terus terjaga.

Baca juga: Bisa Picu Sakit Kepala, Bagaimana Cara Terbaik Hentikan Asupan Kafein?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+