KOMPAS.com - Jerawat bisa muncul di berbagai tempat, termasuk di punggung.
Siapa saja bisa memiliki jerawat punggung meskipun sudah berusaha menjaga kebersihan.
Jerawat punggung bukan kondisi yang mengancam nyawa, tetapi membuat seseorang menjadi minder atau tidak nyaman.
Tidak hanya itu saja, terkadang timbul rasa sakit ketika jerawat di punggung meradang.
Baca juga: 4 Manfaat Serum Vitamin C untuk Jerawat dan Efek Sampingnya
Kondisi ini tidak perlu dikhawatirkan karena jerawat punggung bisa dihilangkan.
Simak beberapa cara menghilangkan jerawat punggung secara alami berikut ini.
Melansir Healthline, keringat dan kotoran yang terperangkap akan menyumbat pori-pori sehingga jerawat akan muncul di punggung.
Untuk itu, menjaga kebersihan kulit sangatlah disarankan.
Selalu mandi setelah melakukan aktivitas sangatlah penting, khususnya yang membuat badan berkeringat seperti olahraga.
Namun jika tidak memungkinkan, menggunakan pembersih tanpa kandungan minyak bisa menjadi alternatif sementara untuk menghilangkan keringat dan kotoran.
Jerawat yang muncul sering kali membuat tidak nyaman sehingga timbul keinginan untuk memencetnya.
Padahal, Cleveland Clinic menjelaskan bahwa memencet jerawat bisa merusak kulit.
Tidak hanya itu saja, akan muncul infeksi atau bekas jerawat sehingga kondisi semakin parah.
Baca juga: 6 Bahaya Memencet Jerawat Menurut Dokter Spesialis Kulit
Everyday Health menjelaskan bahwa paparan sinar matahari bisa membuat jerawat menjadi lebih gelap.
Kondisi ini kemudian akan memicu bekas jerawat untuk muncul di bagian punggung.