Fleksibilitas membuat tubuh lebih bugar dan meningkatkan jangkauan gerak saat Anda melakukan aktivitas rutin sehari-hari.
Baca juga: 5 Makanan Bergizi yang Sebaiknya Dikonsumsi Sebelum Olahraga
Olahraga memicu pelepasan hormon endorfin yang dapat menghilangkan stres dan rasa sakit.
Untuk memaksimalkan tubuh dalam memanfaatkan hormon endorfin, kita perlu melakukan pendinginan.
Gerakan pendinginan dan hormon endorfin memicu efek relaksasi sehingga Anda dapat beristirahat setelah olahraga.
Meluangkan waktu selama 10 menit untuk pendinginan dapat memaksimalkan hasil workout karena Anda lebih cepat bugar kembali dan terhindar dari nyeri otot.
Seseorang pun dapat kembali latihan, tanpa perlu absen akibat keluhan seperti kelelahan dan pegal-pegal.
Setelah mengetahui beragam manfaat pendinginan setelah olahraga di atas, kita sebaiknya tidak lupa untuk menerapkan cooldown setelah olahraga.
Konsultasikan terlebih dahulu dengan trainer atau pelatih kebugaran terkait gerakan pendinginan yang cocok setelah sesi latihan yang Anda lakoni.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.