Namun, penderita PCOS tidak dapat mengasilkan hormon yang digunakan untuk pematangan sel telur. Kondisi ini membuat folikel tidak aktif dan hanya tumbuh dan menumpuk cairan, tapi sel telur tidak dapat dilepaskan.
Jadi, kista ovarium yang disebabkan PCOS umumnya bisa membuat wanita susah hamil.
Apabila penderita PCOS ingin hamil, dokter biasanya menganjurkan penderita menjalani terapi obat atau prosedur medis untuk membantu mengatur ovulasi.
Baca juga: Bisakah Kista Ovarium Berkembang Menjadi Kanker Ovarium?
Selain mengatasi akar penyebab kista ovarium, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan peluang kehamilan pada pengidap kista, di antaranya:
Jika wanita penderita kista ovarium masih khawatir bisa hamil atau tidak, jangan ragu-ragu untuk mendiskusikan kondisi kesehatan dengan dokter yang biasanya menangani.
Baca juga: 2 Prosedur Operasi Kista Ovarium yang Perlu Diketahui
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.