Artikel ini selanjutnya akan mengulas secara ringkas macam cara yang tersedia untuk mengatasi sakit kepala kronis.
Baca juga: 11 Obat Alami untuk Mengatasi Sakit Kepala yang Perlu Diketahui
Disarikan dari Healthline dan Mayo Clinic, berikut macam cara bisa dilakukan untuk mengatasi sakit kepala terus-menerus:
Ada beberapa obat-obatan yang tersedia untuk mencegah atau mengobati sakit kepala kronis.
Berikut macam obatnya:
-
- Antidepresan, seperti trisiklik. Jenis obat ini juga dapat membantu mengobati depresi, kecemasan, dan gangguan tidur yang sering menyertai sakit kepala kronis setiap hari.
- Beta-blocker, seperti propranolol (Inderal) dan metoprolol (Lopressor)
- Obat antikejang, seperti gabapentin (Neurontin) dan topiramate (Topamax)
- Obat-obatan seperti penghambat saluran kalsium verapamil (Verelan) atau penstabil suasana hati litium, yang dapat membantu mencegah sakit kepala cluster.
- Suntikan botox, yaitu suntikan neurotoksin yang terbuat dari bakteri penyebab botulisme. Ini juga dapat menjadi pilihan bagi orang yang tidak menoleransi pengobatan sehari-hari.
- Obat antiinflamasi nonsteroid yang diresepkan, seperti ibuprofen (Motrin, Advil) dan naproxen (Aleve).
Baca juga: 12 Cara Sederhana Mengatasi Sakit Kepala Tanpa Obat
Dokter dapat merekomendasikan Anda beberapa terapi tanpa penggunaan obat untuk mengatasi sakit kepala kronis Anda. Berikut macam terapinya:
-
- Akupunktur, sebuah teknik kuno menggunakan jarum setipis rambut yang dimasukkan ke beberapa titik kulit.
- Biofeedback, sebuah cara yang menggunakan perangkat pemantauan untuk membantu Anda memahami dan belajar mengontrol fungsi tubuh, seperti tekanan darah, detak jantung, dan ketegangan otot.
- Stimulasi saraf, pendekatan yang melibatkan pengiriman impuls listrik untuk merangsang saraf tertentu. Stimulasi saraf oksipital dapat membantu mengatasi migrain, sedangkan stimulasi saraf vagus dapat membantu mengobati sakit kepala cluster.
- Pijat, yang dapat membantuk merelaksasi dan mengurangi ketegangan pada otot.
- Konsumsi herbal, vitamin, dan mineral, seperti ramuan obat demam dan butterbur yang membantu mencegah migrain atau mengurangi keparahannya. Vitamin B-2 (riboflavin) dosis tinggi juga dapat mengurangi migrain.
Baca juga: Obat Sakit Kepala dan Efek Sampingnya yang Perlu Diperhatikan
Perubahan gaya hidup lebih sehat perlu Anda lakukan untuk mendukung pengobatan sakit kepala kronis yang sedang Anda jalani.
Perubahan gaya hidup ini meliputi:
-
- Menghindari hal-hal yang dapat memicu sakit kepala, seperti stres yang berlarut
- Memastikan Anda cukup tidur
- Mencoba makan sehat bergizi lebih teratur
- Mengelola berat badan, jika kegemukan atau obesitas
- Mencari cara untuk menurunkan tingkat stres
- Berolahraga secara teratur
- Membatasi atau menghindari penggunaan kafein atau alkohol
- Berhenti merokok
Anda harus berkonsultasi dengan dokter untuk mengkombinasikan cara mengatasi sakit kepala terus-menerus Anda. Dokter dapat membantu Anda mendapatkan cara yang pas sesuai kondisi Anda.
Baca juga: Sakit Kepala Hebat Mendadak, Waspadai Pendarahan Intraserebal
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.