Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Suhu AC yang Pas untuk Kesehatan? Berikut Penjelasannya…

Kompas.com - 25/10/2023, 16:00 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

Meskipun begitu, suhu AC ideal saat tidur akan berbeda-beda untuk masing-masing orang.

Baca juga: 4 Pengaruh AC pada Kulit dan Cara Mengatasinya

Efek AC pada kesehatan

Penggunaan AC tidak hanya akan membuat ruangan terasa lebih dingin karena juga akan memberikan dampak positif dan negatif pada kesehatan.

Disarikan dari WebMD, ada beberapa efek AC pada kesehatan yang perlu diketahui, seperti:

  • Meningkatkan risiko sick building syndrome, seperti sakit kepala, batuk kering, pening, kelelahan, dan sulit berkonsentrasi, jika berada di ruangan ber-AC tanpa ventilasi udara yang baik
  • Membuat kulit menjadi sangat kering
  • Membuat mata kering sehingga meningkatkan risiko iritasi dan gatal
  • Meningkatkan risiko iritasi saluran pernapasan, seperti kesulitan bernapas
  • Meningkatkan risiko sakit kepala atau migrain jika AC tidak terjaga kebersihannya
  • Menurunkan toleransi tubuh terhadap udara yang panas sehingga tubuh terasa tidak nyaman saat berada di lingkungan dengan cuaca yang lebih panas
  • Memperparah gejala alergi yang dialami jika AC jarang dibersihkan
  • Meningkatkan kemampuan kognitif jika dibandingkan dengan ketika berada di ruangan yang panas
  • Meningkatkan metabolisme tubuh sehingga baik untuk menurunkan berat badan
  • Membantu tubuh untuk bisa tidur lebih nyenyak di malam hari
  • Menurunkan risiko heat exhaustion dan heat stroke yang dapat mengancam nyawa

Memahami berapa suhu AC yang pas untuk kesehatan sangatlah penting sehingga Anda bisa menurunkan risiko masalah kesehatan yang lebih serius yang dapat dialami ketika suhu terlalu rendah.

Penggunaan AC di dalam ruangan umumnya aman, namun perlu selalu dijaga kebersihannya agar tidak berdampak negatif pada kesehatan.

Baca juga: 6 Efek Samping Memakai AC secara Berlebihan untuk Kesehatan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau