Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penderita Asam Lambung Tidak Boleh Minum Teh Saat Buka Puasa, Kenapa?

Kompas.com - 13/03/2024, 18:00 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Sebagian orang mungkin menjadikan teh sebagai minuman andalan saat buka puasa karena memberi efek tenang dan energi.

Namun ternyata, minum teh saat buka puasa tidak dianjurkan. Terlebih, jika Anda mengidap asam lambung.

Untuk mengetahui alasan mengapa buka puasa dengan teh tidak dianjurkan bagi penderita asam lambung, simak penjelasan berikut.

Baca juga: 6 Efek Minum Teh di Malam Hari, Tidak Hanya Menyebabkan Susah Tidur

Mengapa penderita asam lambung tidak boleh minum teh saat buka puasa?

Minum teh saat buka puasa bisa memicu gangguan pencernaan, dehidrasi, mengganggu penyerapan nutrisi dari makanan, dan menyebabkan susah tidur.

Karena itu, minum teh saat buka puasa tidak dianjurkan dilakukan oleh orang sehat atau tanpa penyakit penyerta maupun penderita asam lambung.

Dokter spesialis penyakit dalam dr Elisabeth Sipayung, Sp. D menjelaskan bahwa penderita asam lambung sebaiknya tidak minum teh saat buka puasa supaya tidak menimbulkan sensasi begah dan kram perut.

"(Bagi penderita penyakit asam lambung) kalau berbuka puasa itu memang sebaiknya disarankan jangan, kalau bisa, jangan pakai teh ya," kata Elisabeth, dikutip dari Antara, Rabu (13/3/2024).

Elisabeth menjelaskan, kondisi tersebut terjadi karena teh dan kopi memiliki kandungan kafein yang mampu memicu naiknya asam lambung sehingga perasaan begah dapat timbul.

Lebih lanjut, Elisabeth mengatakan bahwa minuman untuk buka puasa yang aman dikonsumsi yaitu air putih.

"Baiknya (berbuka puasa dengan) air putih biasa, kalau mau juga berbuka dengan yang misalnya segar, (berbukalah dengan) seperti buah dan sayur," ujarnya.

Selain air putih, cairan lain yang dapat diminum saat buka puasa yaitu air kelapa.

Baca juga: Bolehkah Minum Teh Setelah Bangun Tidur?

Adapun terkait berbuka puasa menggunakan minuman dingin, ia menyarankan agar suhunya tidak terlalu dingin. Hal serupa juga berlaku terhadap minuman yang panas agar tidak terlalu panas.

Sementara itu untuk menjaga kesehatan lambung, Elisabeth menganjurkan kepada para penderita penyakit asam lambung untuk minum air jahe. Hal itu karena jahe memiliki kandungan antioksidan yang dapat merelaksasi lambung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau