Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/03/2024, 20:51 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Stroberi kaya akan antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan.

Antioksidan adalah molekul yang ada di dalam tubuh dan ditemukan dalam makanan nabati untuk melawan stres oksidatif.

Stres oksidatif terjadi ketika terdapat lebih banyak radikal bebas di dalam tubuh, tetapi lebih sedikit antioksidan yang tersedia untuk menghilangkannya.

Baca juga: Manfaat Buah Durian dan Efek Sampingnya

Mengutip WebMD, stroberi termasuk di antara 20 buah dengan antioksidan tinggi dan merupakan sumber mangan dan potasium yang baik.

Sekitar delapan buah stroberi menyediakan lebih banyak vitamin C daripada jeruk.

Artikel ini akan menunjukkan potensi manfaat buah stroberi berkat fakta nutrisi yang dimilikinya.

Baca juga: Manfaat Buah Bluberi untuk Mengatasi Tekanan Darah Tinggi

Fakta nutrisi buah stroberi

Menurut United States Department of Agriculturecode (USDA) yang dikutip dari Eating Well, satu cangkir stroberi segar (kira-kira 144 gram) mengandung bahan berikut:

  • Kalori 196
  • Jumlah karbohidrat 11 gram
  • Serat makanan 3 gram
  • Jumlah gula 7 gram
  • Protein 1 gram
  • Lemak total 0 gram
  • Lemak jenuh 0 gram
  • Natrium 1 miligram (mg)
  • Kalium 220 mg
  • Magnesium 19 mg
  • Vitamin A 17 IU
  • Folat 35 mikrogram (mcg)
  • Vitamin C 85 mg

Stroberi mengandung banyak antioksidan, termasuk antosianin (yang memberi warna cerah pada buah beri) dan vitamin C.

Vitamin, mineral, dan antioksidan dalam stroberi memberikan manfaat kesehatan yang penting.

Misalnya saja stroberi yang kaya akan vitamin C dan polifenol, senyawa antioksidan yang dapat membantu mencegah beberapa penyakit.

Baca juga: Manfaat Buah Bluberi dalam Pengobatan Diabetes ala Rumahan

Manfaat buah stroberi

Disari dari WebMD dan Eating Well, berikut macam manfaat buah stroberi untuk kesehatan:

  • Peningkatan sensitivitas insulin

Polifenol dalam stroberi meningkatkan sensitivitas insulin pada orang dewasa nondiabetes.

Stroberi tidak hanya rendah gula, tetapi juga dapat membantu Anda memetabolisme bentuk glukosa lainnya.

  • Perlindungan kulit

Manfaat buah stroberi juga dapat dirasakan untuk kesehatan kulit.

Buah ini memiliki efek antiinflamasi yang dapat membantu mencegah kerusakan kulit.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau