Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanda-tanda Peringatan Penyakit Jantung yang Muncul pada Kulit

Kompas.com - 22/05/2024, 16:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Pola seperti jaring yang muncul di permukaan kulit ini bisa terjadi sebagai tanda penyakit cholesterol embolism syndrome, yang terjadi ketika arteri kecil tersumbat.

Penyumbatan tersebut dapat menyebabkan kerusakan jaringan dan organ, sehingga penting untuk memeriksakan diri ke dokter untuk memastikan diagnosis penyakit yang Anda derita.

  • Tumbuh bercak kekuningan pada kulit

Ini menjadi tanda bahwa Anda memiliki kadar kolesterol tinggi, yang merupakan faktor risiko penyakit jantung.

Kondisi ini disebut sebagai xanthelasma (jika timbunan kolesterol berada di kelopak mata) dan xanthoma (timbunan kolesterol berada di tempat lain di kulit).

Timbunan kolesterol ini bisa muncul di banyak area di kulit Anda, seperti di sudut mata, garis di telapak tangan, atau bagian belakang kaki bagian bawah.

Kondi yang bisa menjadi tanda penyakit jantung tidak menimbulkan rasa sakit.

Jika Anda melihat pertumbuhan ini di area kulit mana pun, temui dokter Anda. Anda mungkin memerlukan tes kolesterol atau tes kesehatan lainnya.

Kadar kolesterol yang tidak sehat memerlukan pengobatan untuk dapat mencegah penyakit jantung.

Baca juga: Studi Baru: Bakteri Tertentu di Usus Kurangi Risiko Penyakit Jantung

  • Muncul kumpulan benjol kecil di kulit

Ketika Anda memiliki faktor risiko penyakit jantung meliputi lonjakan kadar kolesterol atau gula darah, gejala ini bisa muncul.

Kondisi ini dalam dunia medis disebut xanthoma erupsi (mengacu pada munculnya banyak timbunan lemak kolesterol secara tiba-tiba).

Benjolan yang muncul secara tiba-tiba ini bisa terlihat seperti ruam, kutil, atau penyakit kulit menular yang disebut molluscum contagiosum.

Benjolan ini sebenarnya adalah timbunan lemak kolesterol yang disebabkan oleh tingginya kadar trigliserida (jenis kolesterol) dalam darah.

Perawatan sangat penting untuk menurunkan trigliserida dan mengobati kondisi medis serius, seperti penyakit jantung yang disebabkan oleh tingginya kadar kolesterol.

  • Benjolan halus di kulit Anda

Kondisi ini disebut sebagai nodul amiloidosis sistemik (“nodul” berarti benjolan dan amiloidosis mengacu pada jenis protein yang terbentuk).

Ini terjadi bisa menjadi tanda bahwa Anda memiliki simpanan protein di jantung atau organ lain.

Benjolan lilin ini bisa muncul di bagian kulit mana saja. Hal ini sering kali menunjukkan adanya penumpukan protein yang tidak normal di suatu organ, seperti jantung.

Jika protein menumpuk di jantung, sulit bagi jantung untuk bekerja dengan baik.

Baca juga: Hubungan Obesitas dan Penyakit Jantung yang Perlu Diketahui

  • Perubahan warna kulit kecoklatan atau kemerahan

Perubahan warna kulit ini bisa mengindikasikan Anda mengalami infeksi di jantung atau pembuluh darah Anda.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau