Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Manfaat Minyak Kelapa, Termasuk Menjaga Kesehatan Mulut

Kompas.com - 27/06/2024, 14:00 WIB
Rini Agustin,
Khairina

Tim Redaksi

Sumber Healthline

KOMPAS.com - Selain untuk memasak, minyak kelapa ternyata menawarkan segudang manfaat bagi kesehatan tubuh.

Minyak kelapa adalah kepala yang disarikan dengan beragam kandungan manfaatnya.

Penggunaan minyak kelapa sendiri telah dimanfaatkan oleh masyarakat Indonesia sejak zaman dahulu untuk beragam keperluan kesehatan.

Minyak kelapa yang baik yaitu minyak kelapa murni atau virgin coconut oil (VCO) adalah minyak kelapa bukan olahan.

Minyak kelapa yang baik diekstrak dari kelapa yang masih segar tanpa menggunakan tambahan bahan kimia dan tanpa menggunakan suhu tinggi saat mengolahnya. Hal ini akan membuat kandungan alaminya tidak hilang dan rusak.

Baca juga: Apakah Air Kelapa Bisa Mengeluarkan Racun dalam Tubuh?

Lantas apa saja manfaat minyak kelapa untuk kesehatan? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

Manfaat minyak kelapa untuk kesehatan tubuh

Minyak kelapa mengandung asam lemak jenuh yang sangat besar, yaitu sekitar 80-90 persen.

Asam lemak jenuh yang paling banyak di dalam minyak kelapa adalah asam laurat, yaitu sebanyak 47 persen. Lalu, ada pula asam miristat dan palmitat dalam jumlah yang lebih kecil.

Meski mengandung asam lemak jenuh, minyak kelapa terbukti bermanfaat untuk kesehatan.

Melansir dari Healthline, berikut beragam manfaat minyak kelapa yang sayang dilewatkan:

1. Membakar lemak

Meskipun termasuk lemak jenuh, minyak kelapa bermanfaat untuk meningkatkan pembakaran lemak tubuh.

Menurut penelitian, mengonsumsi 15-30 gram asam lemak jenuh rantai sedang dapat meningkatkan pembakaran lemak sebesar lima persen, artinya ada 120 kalori yang dibuang.

Baca juga: Mengapa Banyak Lemak di Perut? Berikut 8 Penyebabnya…

Namun, perlu diingat minyak kelapa tidak boleh dikonsumsi secara berlebihan. Mengonsumsi minyak kelapa dalam jumlah banyak justru bisa meningkatkan berat badan.

2. Sumber energi

Manfaat berikutnya dari minyak kelapa adalah dapat memberikan pasokan energi yang lebih cepat di dalam tubuh.

Prosesnya adalah saat kandungan trigliserida rantai panjang (MCT), molekul lemak diangkut melalui darah ke jaringan yang membutuhkannya, seperti otot atau jaringan lemak.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com