Jangan biarkan anak-anak larut dalam keresahan karena harus menerapkan pola hidup baru dengan banyak di rumah saat terjadi pandemi Covid-19.
Para orangtua didorong untuk bisa membangun komunikasi yang baik dengan mereka, dengan kata-kata yang mudah dimengerti.
Ajari anak-anak untuk juga senantiasa menerapkan pola hidup sehat dengan cara-cara yang menyenangkan.
Selain itu, anak-anak yang di rumah saja karena wabah Covid-19, sangatlah penting untuk sebisa mungkin tetap aktif setiap hari.
WHO merekomendasikan untuk melakukan aktivitas fisik selama 1 jam per hari bagi anak-anak.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.