Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Hanya Membuat Badan Wangi dan Bersih, Mandi Punya Manfaat Berikut

Kompas.com - 25/11/2020, 10:05 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

KOMPAS.com - Mandi bukan sekadar rutinitas agar tubuh wangi dan bersih.

Menurut pakar pengobatan keluarga Amy Zack, mandi memang memiiki manfaat penting untuk kebersihan tubuh.

Kebersihan tubuh yang baik membantu kita terhindar dari iritasi, peradangan, dan luka akibat penumpukan sel kulit mati.

Baca juga: Jangan Anggap Sepele, Kekerasan Emosional Juga Berdampak Serius

Selain menjaga kebersihan, mandi juga memiliki manfaat besar bagi kesehatan fisik dan mental kita.

Berikut berbagai manfaat mandi untuk kesehatan:

1. Meningkatkan kesehatan mental

Mandi, terutama dengan air hangat, bisa meningkatkan kesehatan mental kita.

Tak hanya itu, mandi juga membuat tidur menjadi lebih nyenyak.

"Mandi juga membuat tubuh menjadi lebih nyaman untuk melakukan meditasi, berpikir, dan menghilangkan stres," ucap Zack.

Riste juga membuktikan mandi air hangat selama 30 menit dapat meringankan gejala depresi.

Mandi air hangat juga bisa menurunkan hormon stres dan meningkatkan hormon serotonin, yang membantu mengontrol suasana hati.

2. Menenangkan otot dan persendian

Mandi juga bisa mengatasi otot yang nyeri dan tegang. Agar mendapatkan manfaat tersebut, cobalah mandi dengan air angat dan garam Epsom.

Penelitian juga menunjukkan garam epsom membantu mengendurkan otot dan menghilangkan rasa sakit.

3. Meningkatkan kesehatan jantung

Mandi air hangat juga bisa meningkatkan sirkulasi seluruh tubuh dan meningkatkan fungsi pembuluh darah.

Hal ini juga membantu menurunkan tekanan darah dan meningkatkan fungsi jantung.

4. Meningkatkan fungsi pernapasan

Berendam dalam air juga bisa memberi manfaat yang baik pada kapasitas paru-paru dan asupan oksigen.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com