“Jika Anda membiarkan diri Anda tidur terlalu dini (tidur dengan durasi lama) pada siang hari, Anda akan sulit tidur di malam hari,” jelas Nancy.
Baca juga: Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia
Sementara, jika waktu tidur malam terganggu, waktu bangun dan waktu tidur seseorang dapat berubah-ubah yang pada gilirannya bisa menyebabkan masalah tidur kronis.
Selain durasi, Nancy juga menyarankan orang-orang untuk memperhatikan waktu tidur siang yang baik. Menurut dia, sebaiknya tidur siang bisa dilakukan sebelum jam 2 siang agar tidak mengganggu waktu tidur malam.
Melansir Insider, psikiater sekaligus Pendiri Menlo Park Psychiatry & Sleep Medicine, Alex Dimitriu, MD, juga menyebut tidur siang sebaiknya cukup dilakukan 20-30 menit saja.
Tidur siang selama 30 menit dapat meningkatkan suasana hati lebih baik dan meningkatkan daya ingat.
Dia menyarankan tidur siang tidak dilakukan terlalu lama lebih dari 30 menit karena berisiko menyebabkan pusing dan kelelahan.
Begitu juga, dia tidak menyarankan tidur siang dilakukan terlalu singkat misalkan 10 menit karena bisa meningkatkan gejala kelelahan, mudah marah, tidak bersemangat, dan kembali mengantuk.
Agar durasi tidur siang tak keliru terlalu lama atau kelewat cepat, ada baiknya Anda memasang alarm atau meminta bantuan orang di sekitar untuk membangunkan Anda tepat waktu.
Baca juga: 7 Cara Mudah Mengatasi Sulit Tidur Tanpa Bantuan Obat-obatan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.