KOMPAS.com – Beberapa dari Anda mungkin sekarang melihat ada banyak orang lain yang sudah tidak memakai masker lagi saat bepergian ke luar rumah.
Beberapa orang bahkan terlihat dengan berani tidak memakai masker di tengah kerumunan yang tidak dikenali.
Terkait hal ini, Anda mungkin dibuat ragu.
Baca juga: Jangan Keliru, Ini Cara Memakai Masker Kain yang Benar
Di satu sisi Anda paham bahwa pandemi Covid-19 belum selesai. Sementara, di sisi lain, Anda sudah ingin melepaskan masker dan melihat orang lain “baik-baik” saja tanpa menggunakan masker.
Dalam kasus ini, Ahli Patologi Klinis Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) Solo, dr. Tonang Dwi Ardyanto, SpPK., Phd., menyampaikan pada saat ini kasus Covid-19 memang tengah melandai. Namun, pandemi belum usai. Aturan protokol kesehatan (prokes) juga belum dicabut.
Jadi, dia menyarankan agar siapa saja untuk tetap memakai masker ketika keluar rumah di tengah pandemi Covid-19 ini.
"Seperti sering disebut, memakai masker dengan benar dan rajin mencuci tangan itu tanggung jawab personal," kata Tonang saat dimintai tanggapan Kompas.com, Senin (22/11/2021).
Dia menyadari beberapa orang kini mungkin merasa aneh ketika memakai masker sendiri di tengah-tengah orang lain yang tidak lagi memakai masker.
Ketika merasakan hal tersebut, Tonang menganjurkan orang-orang untuk "bercermin".
"Kita pakai masker karena sadar, jangan sampai kita tertular (Covid-19). Lebih tepat lagi, jangan sampai kita yang menularkan (Covid-19)," jelas dia.
Baca juga: Berapa Tinggi Demam yang Jadi Gejala Virus Corona? Ini Kata Dokter
Kita bisa akhiri pandemi Covid-19 jika kita bersatu melawannya. Sejarah membuktikan, vaksin beberapa kali telah menyelamatkan dunia dari pandemi.
Vaksin adalah salah satu temuan berharga dunia sains. Jangan ragu dan jangan takut ikut vaksinasi. Cek update vaksinasi.
Mari bantu tenaga kesehatan dan sesama kita yang terkena Covid-19. Klik di sini untuk donasi via Kitabisa.
Kita peduli, pandemi berakhir!
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.