KOMPAS.com - Puncak kenikmatan saat berhubungan seks tak melulu soal penis dan vagina. Beberapa orang bahkan merasa puas tanpa menyentuh alat kelamin mereka dan justru mengalami orgasme puting.
Puting merupakan area sensitif yang sering dikaitkan dengan hubungan seks.
Menariknya, pria dan wanita sama-sama dapat mencapai puncak kenikmatan (orgasme) di area nipple atau puting ketika mendapat rangsangan.
Baca juga: Keluar Cairan dari Puting Payudara? Kenali Warna dan Artinya
Saat dirangsang, puting susu dapat memicu gairah luar biasa dan kepuasan saat berhubungan seks.
Hal ini terjadi karena puting memiliki ratusan ujung saraf yang menjadikan organ tersebut sangat peka terhadap sentuhan.
Puting yang dimainkan akan memunculkan reaksi di korteks sensorik genital. Ini adalah area otak yang juga merasakan rangsangan vagina atau klitoris.
Banyak orang menggambarkan orgasme puting sebagai suatu sengatan pada tubuh yang meledak secara tiba-tiba. Sensasi menyebar ke seluruh tubuh secara perlahan dan bertahap hingga seseorang mencapai klimaks.
Dikutip dari Healthline, memainkan puting dan payudara memang tak selalu membuat seorang wanita atau pria mengalami orgasme.
Namun, apabila sedang merasa kurang puas dengan penetrasi atau menginginkan produksi endorfin (hormon senang, penghilang rasa sakit), Anda dapat berkomunikasi dengan pasangan untuk merangsang terjadinya orgasme puting.
Setelah berkomunikasi dengan pasangan, ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk mencapai orgasme puting, antara lain:
Baca juga: 7 Penyebab Puting Berwarna Hitam, Bisa KB hingga Kanker
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.