Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buah Apa yang Bisa Menurunkan Asam Urat dengan Cepat? Ini 5 Daftarnya

Kompas.com - 20/05/2024, 16:00 WIB
Elizabeth Ayudya Ratna Rininta

Penulis

 

KOMPAS.com - Orang mengalami serangan asam urat dianjurkan untuk menghindari makanan tinggi purin, seperti jeroan dan daging merah, serta minum obat dari dokter untuk meringankan kondisinya.

Selain itu, ada pilihan sehat lain untuk mengatasi masalah ini, yaitu dengan mengonsumsi buah penurun asam urat. Menurut beberapa sumber, buah yang bisa menurunkan asam urat dengan cepat, antara lain pisang dan ceri. 

Untuk mengetahui lebih lanjut daftar buah penurun asam urat, simak ulasan berikut.

Baca juga: Berapa Lembar Daun Salam untuk Mengobati Asam Urat dan Kolesterol?

Buah apa yang bisa menurunkan asam urat dengan cepat?

Penderita asam urat sering kali mengeluhkan nyeri dan pembengkakan sendi yang menyakitkan. Menariknya, ada beberapa buah yang dapat menurunkan kadar asam urat karena kandungan senyawa dan seratnya.

Berikut beberapa buah yang bisa membantu menurunkan asam urat dengan cepat:

  • Buah pisang

Pisang termasuk buah penurun asam urat sekaligus mengurangi risiko serangan asam urat pada persendian.

Hal itu karena pisang mengandung vitamin C yang menghambat penyerapan asam urat di tubulus ginjal serta mendukung pengeluaran uric acid melalui urine.

Dilansir dari Healthsite, vitamin C dalam buah pisang juga dapat mengurangi stres oksidatif dan peradangan.

Dengan begitu, makan buah pisang dapat meredakan pembengkakan pada sendi yang terkena serangan gout.

Baca juga: Apakah Asam Urat Bisa Sembuh dengan Sendirinya?

  • Apel

Buah apel kaya akan serat yang dapat mengatasi asam urat secara alami.

Menurut penelitian, serat adalah salah satu zat yang bisa mencegah kenaikan purin dalam tubuh sehingga kadar asam urat lebih terkontrol.

Asam malat pada buah apel yang dapat menetralkan efek asam urat dalam tubuh.

  • Ceri

Buah untuk menurunkan asam urat berikutnya adalah ceri karena kaya akan antosianin.

Dikutip dari laman Arthritis-Health, ceri telah terbukti menurunkan kadar asam urat dalam tubuh dan karenanya dapat menurunkan risiko serangan gout.

Ceri dapat mengobati asam urat karena memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat mengurangi peradangan nyeri akibat serangan gout.

Ceri juga mencegah proses yang mengakibatkan perubahan pada sendi dan tulang akibat kristal asam urat.

Baca juga: Jika Asam Urat Tidak Boleh Makan Apa? Berikut 6 Daftarnya

  • Lemon

Buah lemon juga bisa dimanfaatkan untuk mengobati asam urat. Anda dapat mengonsumsi buahnya langsung atau minum air perasannya.

Dilansir dari Healthline, air perasan lemon dapat meningkatkan kadar keasaman (pH) dalam darah dan cairan tubuh lainnya sehingga tubuh lebih basa dari biasanya.

Konsumsi lemon secara rutin juga dapat melepas kalsium karbonat sehingga kadar asam urat dapat melandai.

Selain lemon, buah jeruk juga bagus untuk menurunkan kadar asam urat.

  • Alpukat

Buah alpukat kaya akan vitamin E dan memiliki efek anti-inflamasi yang dapat membantu meredakan serangan asam urat.

Itulah sederet buah yang bisa menurunkan asam urat dengan cepat. Anda dapat mengonsumsi buah-buahan tersebut secara rutin untuk mengontrol kadar asam urat sekaligus menjaga kesehatan secara keseluruhan.

Selain itu, pastikan untuk tetap minum obat asam urat sesuai anjuran dokter dan membatasi makanan tinggi purin agar terhindar dari serangan gout.

Baca juga: Minum Apa agar Asam Urat Cepat Turun? Berikut 11 Daftarnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau