Mengutip Verywell Health, cabai rawit adalah sumber capsaicin yang bagus untuk meredakan nyeri saraf, seperti sakit gigi.
Senyawa ini bisa menghalangi sensasi rasa sakit dari perjalanan antara otak dan saraf dalam gigi Anda.
Untuk mengguanakn cabe rawit sebagai obat alami sakit gigi, Anda perlu mencampurkan 2 sendok makan bubuk cabai rawit dengan 1/2 cangkir minyak kelapa.
Lalu, berkumur-kumurlah dengan campuran itu di sekitar gigi yang sakit, kemudian ludahkan.
Mengutip Healthline, daun jambu biji memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu menyembuhkan luka.
Herbal ini juga punya aktivitas antimikroba yang dapat membantu perawatan mulut.
Untuk menggunakan obat alami ini, Anda bisa mengunyah daun jambu biji segar atau tambahkan daun jambu biji yang dihancurkan ke dalam air mendidih untuk membuat obat kumur.
Baca juga: 10 Obat Alami untuk Menghilangkan Bau Badan yang Perlu Diketahui
Mengutip Healthline, ekstrak vanila mengandung alkohol, yang dapat membantu menghilangkan rasa sakit.
Ekstrak ini memiliki sifat antioksidan yang terbukti bisa menjadi obat penyembuh yang efektif.
Penting diketahui bahwa yang bermanfaat sebagai obat alami untuk mengobati sakit gigi adalah vanilla asli, bukan vanilla imitasi.
Untuk menggunakan obat alami sakit gigi, oleskan sedikit ekstrak vanila ke jari atau bola kapas.
Lalu, tempelkan ke bagian gigi yang sakit beberapa kali setiap hari.
Mengutip Healthline, kantong teh peppermint dapat digunakan untuk menghilangkan rasa sakit gigi dan menenangkan gusi yang sensitif.
Biarkan kantong teh bekas menjadi sedikit dingin sebelum Anda tempelkan ke area gigi yang sakit.
Anda juga dapat menggunakan metode ini untuk mendinginkan area sakit gigi tersebut.
Untuk melakukan ini, masukkan kantong teh bekas ke dalam freezer selama beberapa menit untuk mendinginkannya, lalu tempelkan kantong tersebut ke gigi yang sakit.
Baca juga: 10 Obat Alami untuk Mengurangi Stres Anda
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.