Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenapa Sering Ngantuk saat Puasa? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kompas.com - 16/04/2023, 07:01 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

KOMPAS.com - Salah satu pertanyaan yang kerap dilontarkan umat muslim yang menjalankan ibadah Ramadhan adalah, kenapa sering ngantuk saat puasa?

Dilansir dari Men’sHealth, lemas dan ngantuk saat puasa normalnya hanya terjadi di awal puasa, saat tubuh masih beradaptasi dengan perubahan pola makan dan metabolisme.

Seiring berjalannya waktu ketika tubuh mulai menyesuaikan dengan perubahan tersebut, seseorang bisa menjalani puasa dengan bugar seperti saat tidak berpuasa.

Simak penyebab dan cara mengatasi sering ngantuk saat puasa lewat artikel di bawah ini.

Baca juga: 10 Cara Mengatasi Mual saat Puasa dan Penyebabnya

Kenapa sering ngantuk saat puasa?

Pembimbing Kesehatan Kerja Muda Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta dr. Bonnie Medana Pahlavie, MKK mengatakan, alasan kenapa sering mengantuk saat puasa bisa disebabkan tubuh sedang tidak bugar.

"Mengantuk (saat puasa) itu salah satu warning bahwa tubuh kita dalam keadaan tidak bugar," kata Bonnie, seperti dilansir dari Antara (11/4/2023).

Lebih lanjur Bonnie menjelaskan, bugar adalah kondisi satu tingkat di atas sehat, di mana tubuh memiliki kemampuan untuk melakukan pekerjaan sehari-hari dalam durasi yang relatif lama tanpa kendala yang berarti.

Ia menyebutkan, ada beberapa faktor pemicu tubuh tidak bugar yang bisa jadi penyebab sering ngantuk saat puasa, antara lain:

  • Kurang tidur atau tidur tidak berkualitas
  • Terlalu banyak mengonsumsi karbohidrat olahan seperti makanan bertepung, nasi putih, roti, mi, kue kering, aneka makanan atau minuman manis
  • Pola makan tidak sehat
  • Kurang cairan
  • Kurang gerak
  • Tidak pernah olahraga

Jika Anda memiliki faktor penyebab sering ngantuk saat puasa di atas, ada baiknya coba kurangi atau minimalkan pemicu di atas. Selain itu, tes juga tingkat kebugaran tubuh.

Baca juga: Kenapa Kepala Pusing Saat Puasa? Ini 6 Penyebab dan Cara Mengatasinya

Cara mengatasi sering ngantuk saat puasa

Dilansir dari Antara (7/4/2023), ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi sering ngantuk saat puasa, antara lain:

  • Pilih asupan sehat saat sahur dan berbuka

Hindari tidak sahur saat puasa. Puasa tanpa sahur bisa membuat kadar gula darah rendah, sehingga tubuh makin lemas dan mengantuk di siang hari. Saat sahur dan buka puasa; pilih jenis yang sehat dan bergizi lengkap seperti daging tanpa lemak, ikan, ayam tanpa kulit, serta sayur dan buah. Selain itu, hindari makan berlebihan saat buka puasa.

  • Cukup minum

Faktor sering ngantuk saat puasa juga bisa disebabkan kurang cairan akibat tidak minum seharian. Untuk itu, pastikan Anda cukup minum sejak buka puasa sampai sahur. Atur jadwal minum air putih dua gelas saat buka, empat gelas di malam hari, dan dua gelas saat sahur. Anda juga bisa makan buah kaya air seperti semangka, melon, air kelapa, pepaya, atau pir.

  • Rutin olahraga

Puasa bukan alasan untuk tidak olahraga. Anda bisa tetap nyaman berolahraga saat puasa dengan memilih waktu dan jenis olahraga yang tepat. Pilih jenis olahraga ringan sampai sedang seperti jalan cepat atau bersepeda. Pilih waktunya sehabis sahur atau menjelang buka puasa.

  • Tidur cukup dan berkualitas

Jaga kesehatan dan kebugaran dengan cukup tidur dan tidur berkualitas. Tidur kurang dari empat jam sehari bisa membuat Anda lemas dan ngantuk sepanjang hari. Agar kualitas tidur terjaga, atur suhu ruangan yang pas dan tidurlah dalam kondisi ruangan yang redup.

Setelah menyimak penyebab kenapa sering ngantuk saat puasa di atas, jangan lupa menjalankan tip sehat di atas. Dengan begitu, Anda bisa menjalankan ibadah Ramadhan dengan khusyuk dan bugar.

Baca juga: Mengapa dengan Puasa Tubuh Menjadi Lebih Sehat?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com