Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Cara Sehat Menaikkan Berat Badan yang Perlu Diperhatikan

Kompas.com - 16/06/2023, 18:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

 

KOMPAS.com - Memiliki berat badan sehat itu penting untuk awet muda dan terhindar dari penyakit.

Menaikkan berat badan mungkin keinginan orang-orang yang memiliki indeks massa tubuh (IMT) kurus.

Baca juga: 6 Penyebab Sulit Menaikkan Berat Badan yang Perlu Diperhatikan

Merujuk Kementerian Kesehatan RI, indeks massa tubuh yang dikategorikan kurus sebagai berikut:

  • Kekurangan berat badan tingkat berat: kurang dari 17
  • Kekurangan berat badan tingkat ringan: 17,0-18,4

Mengutip Healthline, mengkonsumsi soda, gorengan, makanan cepat saji lainnya, mungkin mudah membantu menaikkan berat badan Anda dengan memperbanyak lemak perut.

Namun, ini tidak sehat dan harus dihindari. Pilihan makanan ini meningkatkan risiko penyakit jantung, diabetes, dan kanker pada tubuh Anda.

Anda perlu pendekatan yang sehat untuk meningkatkan berat badan, yaitu dengan memperhitungkan jumlah massa otot dan lemak subkutan yang seimbang.

Dalam artikel ini selanjutnya akan mengulas cara yang sehat untuk menaikkan berat badan.

Baca juga: 20 Makanan Tinggi Kalori yang Sehat untuk Naikkan Berat Badan

Bagaimana cara sehat menaikkan berat badan?

Mengutip Mayo Clinic dan Everyday Health, langkah-langkah untuk menaikkan berat badan dengan sehat meliputi berikut:

  • Makan lebih sering

Langkah pertama menuju kenaikan berat badan yang sehat adalah makan setiap tiga jam sekali.

Anda perlu makan 5-6 kali dalam porsi kecil-kecil di siang hari. Anda perlu merencanakan waktu makan itu, meski Anda tidak terlalu lapar.

Saat Anda makan setiap beberapa jam, Anda akan makan lebih banyak kalori dan mencegah kehilangan massa tubuh.

Baca juga: Hindari Kebiasaan yang Bisa Memicu Kelebihan Berat Badan

  • Memilih makanan dengan banyak nutrisi

Tetapkan rutinitas untuk makan dan minum Anda sehari-hari. Disarankan pilih yang mengandung banyak nutrisi dan kalori.

Dalam makan sehari, Anda perlu variasi makanan yang mengandung ragam nutrisi untuk membangun otot Anda. Setidaknya tiga makanan berbeda.

Anda bisa berkonsultasi dengan penyedia layanan kesehatan atau ahli gizi Anda tentang berapa banyak kalori yang harus dimakan sehari atau setiap kali makan.

Baca juga: Belajar dari Titiek Puspa: Kenali Bahaya Pendarahan Otak dan Pencegahannya

Anda juga dapat menanyakan berapa porsi yang harus Anda makan dari kelompok makanan yang berbeda.

  • Meningkatkan asupan protein

Anda harus mengkonsumsi protein setidkanya 1,5 gram per kilogram berat badan Anda.

Pastikan Anda mekonsumsi beragam sumber protein dalam sehari dan setiap makan.

Protein paling mudah diubah menjadi massa otot tanpa lemak adalah susu rendah lemak, daging tanpa lemak, biji-bijian, dan kacang-kacangan.

Baca juga: Orang dengan Kelebihan Berat Badan Rentan Kena Asam Urat

  • Makan makanan berpati

Karbohidrat adalah kelompok makanan yang juga dapat membantu menambah berat badan, terutama dari sumber mengandung pati.

Jika Anda membangun massa otot, Anda perlu mengkonsumsi pati yang cukup untuk menggunakan protein ekstra.

Pati disimpan di otot, memberikan energi yang Anda butuhkan untuk membuat jaringan tubuh.

Baca juga: Mengantuk Terus-menerus Gejala Apa? Berikut 10 Daftarnya…

Karbohidrat yang cukup mengandung pati, meliputi nasi merah, lentil, ubi jalar, dan kacang-kacangan.

  • Makan sehat sebelum tidur

Jika Anda ingin menaikkan berat badan, Anda bisa makan sebelum tidur. Makanan yang harus dipilih tentu makanan sehat, seperti ragam buah dan sayuran.

Di malam hari tubuh kita sangat aktif dengan sel-sel beregenerasi dan memperbaiki serta menyembuhkan.

Dengan makan sebelum jam tidur, Anda membiarkan tubuh menambah kalori dari makanan.
Tidur cukup

Tubuh Anda harus punya waktu cukup untuk membangun kembali otot, tidak hanya mengubah makanan menjadi lemak.

Baca juga: 5 Penyebab Berat Badan Naik Jelang Menstruasi

  • Atur kebiasaan minum

Minuman bisa membuat Anda merasa kenyang. Jika itu yang terjadi pada Anda, hindari minum saat makan atau sebelumnya.

Namun, pastikan Anda cukup minum sepanjang hari agar terhidrasi.

  • Olahraga

Olahraga, terutama latihan kekuatan, dapat membantu Anda menambah berat badan dengan membangun otot. Olahraga juga dapat merangsang nafsu makan Anda.

Ada banyak penyebab berat badan Anda rendah. Contohnya, sembuh sakit dan usia lanjut. Menaikkan berat badan juga biasa dilakukan oleh atlet.

Jadi paling baik, Anda berkonsultasi dulu dengan ahli kesehatan tentang cara sehat menaikkan berat badan yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi kesehatan Anda.

Baca juga: 8 Camilan yang Bisa Bikin Berat Badan Naik 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Wamenlu: Tarif Trump Sepatutnya Digugat Negara Terdampak ke WTO
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau