KOMPAS.com - Hampir setiap orang pernah merasakan kondisi gugup saat menghadapi suasana tertentu.
Meskipun bersifat sementara, beberapa orang kerap mengalami gugup atau cemas yang berlebihan sehingga membuat mereka kurang maksimal menjalani aktivitas tertentu.
Salah satu hal yang dapat dilakukan adalah dengan menerapkan cara menghilangkan gugup, seperti melakukan kegiatan relaksasi dan mencoba meningkatkan rasa percaya diri.
Namun, setiap individu memiliki cara yang berbeda-beda untuk mengatasi nervous.
Untuk lebih jelasnya, ketahui alasan kenapa gugup dan cara menghilangkannya berikut ini.
Baca juga: Kenali Apa Itu Gugup, Penyebab, dan Cara Menghilangkannya
Melansir Healthline, gugup adalah perasaan yang umum terjadi pada seseorang yang disebabkan oleh respons stres tubuh.
Kondisi gugup akan melibatkan serangkaian respons hormonal dan fisiologis yang membantu mempersiapkan Anda untuk menangani ancaman yang dirasakan atau dibayangkan.
Tubuh akan bersiap untuk melawan atau melarikan diri dari ancaman dengan meningkatkan produksi adrenalin.
Beberapa situasi bisa yang dapat menjadi penyebab gugup, yakni:
Umumnya saat Anda mulai gugup, Anda akan merasakan jantung mulai berdetak lebih cepat, tekanan darah naik, dan pernapasan akan lebih cepat.
Kondisi tersebutlah yang membuat tubuh meningkatkan energi dan kewaspadaan sehingga mengakibatkan perasaan nervous dan cemas.
Baca juga: 5 Cara untuk Menurunkan Rasa Cemas
Beberapa cara dapat Anda lakukan untuk menghilang rasa gugup yang membuat kita tidak nyaman.
Melansir Verywell Health, berikut ini adalah beberapa cara menghilangkan gugup yang dapat dicoba.
Cara agar tidak gugup yang pertama adalah dengan memberikan pemahaman pada diri kita untuk jangan takut akan gugup.
Dalam situasi yang tidak nyaman, cara yang perlu Anda lakukan adalah dengan mengingatkan diri Anda jika kegugupan itu merupakan hal yang normal.
Gugup adalah cara tubuh mempersiapkan diri menyambut keadaan yang akan dihadapi. Anda hanya perlu melepaskan rasa takut dan berani menerima kondisi tersebut.
Baca juga: Kenapa Kalau Gugup Sakit Perut? Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya
Cara menghilangkan gugup berikutnya yaitu dengan melakukan latihan relaksasi.
Latihan relaksasi ini dapat dilakukan dengan melakukan pernapasan perut atau pernapasan dalam, meditasi, yoga, dan relaksasi otot guna membantu menenangkan kondisi gugup.
Cara mengatas nervous berikutnya yaitu dengan mengubah gaya hidup.
Anda dapat mulai mencoba makan makanan yang bergizi, aktif secara fisik, dan tidur yang cukup dapat membantu mengurangi stres secara keseluruhan yang dapat berkontribusi pada kegugupan.
Cara tersebut juga membantu Anda lebih siap untuk mengatasi grogi ketika muncul.
Penting untuk mengetahui apa saja pemicu yang dapat membuat Anda cenderung mudah nervous, sehingga Anda dapat mencari cara untuk mengatasinya atau mencegahnya terjadi.
Anda perlu mencoba beberapa latihan untuk menemukan cara yang paling efisien untuk mengatasi gugup yang dirasakan.
Memahami cara menghilangkan gugup beserta alasan kenapa gugup di atas sangatlah penting untuk membantu Anda untuk mengatasinya.
Cara terbaik agar tidak gugup dapat kita ketahui dengan bersikap tenang dan mengontrol diri sendiri semaksimal mungkin.
Baca juga: Mengapa Kesehatan Mental Selalu Dapat Berubah? Berikut Penjelasannya…
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.