Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Intip 6 Gaya Hidup yang Bisa Kurangi Jerawat di Wajah

Kompas.com - 04/01/2024, 19:00 WIB
Agustin Tri Wardani,
Khairina

Tim Redaksi

Kulit yang terhidrasi akan berdampak pada pembentukan sel-sel kulit baru yang berkembang dengan baik.

Cara menjaga kulit tetap terhidrasi adalah dengan memastikan minum air yang cukup terutama di siang hari, dan menggunakan kandungan-kandungan skincare yang menghidrasi. 

  • Mengurangi stres

Melansir American Academy of Dermatology keadaan seseorang yang stres kemungkinan menjadi penyebab jerawat kambuh.

Stres menyebabkan kadar hormon androgen meningkat. Androgen merangsang folikel rambut dan kelenjar minyak di pori-pori, sehingga meningkatkan risiko timbulnya jerawat.

Kita bisa melakukan beberapa kegiatan positif untuk menghindari stress seperti tidur yang cukup, makan makanan yang sehat, olahraga dengan teratur, mengurangi minum alkohol dan kafein.

  • Diet

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa pola makan dapat berpengaruh meningkatkan munculnya jerawat di wajah. 

Penelitian menunjukkan adanya hubungan antara makanan tinggi gula dan jerawat. Para peneliti juga mengindikasikan hubungan yang lemah antara jerawat dan konsumsi produk susu.

Untuk itu, mengatur pola makan yang baik dan sehat seperti menghindari atau diet konsumsi produk susu bisa membantu mengurangi tumbuhnya jerawat di wajah.

Dengan mengubah gaya hidup menjadi sehat dan tertata tentu akan emmbantu memingkatkan kesehatan tubuh dan membuang racun-racun di dalam tubuh. Cara ini juga efektif mengurangi tumbuhnya jerawat di wajah. Apabila kalian memiiki kondisi wajah yang berjerawat dan tak kunjung membaik, sebaiknya segera lakukan konsultasi pada dokter kulit untuk mendapat penanganan yang sesuai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com