Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Manfaat Cuka Sari Apel untuk Kesehatan Tubuh Kita

Kompas.com - 23/01/2024, 12:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

  • Membantu membunuh kuman

Semua jenis cuka mengandung asam asetat, produk sampingan fermentasi. Asam asetat memberi cuka sari apel aroma dan rasa yang kuat dan asam.

Asam asetat juga memiliki sifat antijamur dan antibakteri, menjadikan cuka sari apel sebagai disinfektan alami.

Menurut data yang diterbitkan dalam International Journal of Microbiology pada 2021, sifat antimikroba kemungkinan besar disebabkan oleh kandungan total fenolik pada cuka sari apel.

Penelitian yang dilakukan dalam tabung reaksi menemukan bahwa cuka sari apel membantu membunuh kuman, seperti Escherichia coli (E. coli), Staphylococcus aureus (staph), dan Candida albicans (sejenis ragi).

Itu semua adalah kuman yang dapat menimbulkan gejala dan komplikasi, jika menginfeksi Anda.

Namun, manfaat cuka sari apel untuk membunuh kuman tersebut yang menginfeksi tubuh manusia perlu penelitian lebih lanjut.

Risiko yang perlu diperhatikan

Meskipun cuka sari apel memiliki banyak potensi manfaat kesehatan, penting juga untuk mewaspadai potensi risiko dan efek sampingnya.

Penggunaan cuka sari apel murni secara topikal dapat menyebabkan luka bakar, iritasi dan ketidaknyamanan karena keasamannya yang tinggi.

Selain itu, tidak disarankan untuk mengonsumsi cuka sari apel setiap hari dalam jangka panjang.

Menggunakan cuka sari apel setiap hari dalam jangka pendek untuk mengatasi kondisi kesehatan tertentu mungkin aman. Namun, hanya dalam batas 12 minggu, menurut penelitian.

Baca juga: 10 Manfaat Buah Apel Hijau, Kontrol Berat Badan sampai Gula Darah

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau