KOMPAS.com - Teh adalah minuman berkafein yang bisa dikonsumsi dengan atau tanpa gula. Lantas, apakah minum teh tawar itu sehat?
Minum teh tawar bagus untuk kesehatan, terutama mengontrol gula darah dan menjaga kesehatan jantung.
Meski demikian, minum teh terlalu sering tetap tidak dianjurkan karena minuman ini mengandung kafein yang dapat mengganggu kualitas tidur serta mengiritasi lambung.
Untuk mengetahui aman tidaknya minum teh tawar, simak ulasan berikut.
Baca juga: 10 Manfaat Minum Teh, Termasuk Mencegah Gula Darah Tinggi
Teh tawar adalah pilihan yang tepat untuk menjaga kesehatan, terutama jika ingin mengontrol kadar gula darah.
Teh mengandung antioksidan yang dapat mencegah kenaikan glukosa sekaligus menurunkan gula darah tinggi.
Menurut studi yang dipublikasikan National Institute of Health, polifenol pada teh hitam yang disebut Epigallocationchin gallate (EGCG) dapat menghambat enzim yang memecah karbohidrat yeng kemudian memperlambat penyerapan glukosa.
Selain mengontrol kadar gula darah, manfaat minum teh tawar lainnya, yaitu:
Baca juga: Siapa Saja yang Tidak Boleh Minum Teh Daun Salam? Berikut 5 Daftarnya
Meski demikian, minum teh terlalu banyak sebaiknya tidak dilakukan, meski tanpa tambahan gula maupun pemanis.
Dilansir dari UCLA Health, satu cangkir teh dapat terkandung 50-90 mg kafein. Terlalu banyak kafein dapat meningkatkan kegelisahan, sulit tidur, dan mengurangi kualitas tidur.
Minum teh berlebihan juga mengakibatkan gigi menguning, mual, sakit perut, kenaikan asam lambung, dan sakit kepala.
Teh hitam dan hijau juga mengandung senyawa tanin dan oksalat yang bisa memengaruhi kemampuan tubuh dalam menyerap zat besi.
Itu sebabnya, orang yang terlalu banyak minum teh tawar maupun manis berisiko mengalami defisiensi zat besi sehingga mudah lelah atau lemas, sakit kepala, pusing, kuku rapuh, nafsu makan buruk, dan penurunan berat badan.
Baca juga: Apakah Minum Teh Bisa Mengatasi Ngantuk? Ini Penjelasannya...
Jumlah teh yang dianjurkan dalam sehari yaitu 2-3 cangkir demi terhindar dari efek samping yang disebutkan di atas.
Porsi tersebut mengingat batas maksimal asupan kafein per hari bagi kebanyakan orang dewasa adalah 400 miligram.
Meski demikian, setiap orang memiliki kondisi kesehatan yang berbeda-beda. Kafein juga tidak hanya terkandung pada teh, bisa dari kopi, makanan, atau obat yang mungkin Anda konsumsi.
Jadi untuk memastikan berapa porsi minum teh dalam sehari, konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.