Sebut saja, ketika seseorang mengalami reaksi alergi ringan terhadap obat baru, reaksi histamin dalam tubuhnya dapat menyebabkan rasa gatal.
Telapak tangan, khususnya, bisa terasa gatal dalam kasus ini karena histamin cenderung terkumpul dalam jumlah yang lebih banyak di tangan dan kaki.
Untuk mengatasi gatal yang dicurigai disebabkan oleh alergi obat, Anda perlu berbicara dengan dokter untuk membicarakan alternatif obat atau pemberian obat dengan dosis yang lebih rendah.
5. Sirosis
Gangguan autoimun yang disebut kolangitis bilier primer atau sirosis bilier primer (PBC) dapat menyebabkan telapak tangan yang gatal dan berjerawat.
PBC mempengaruhi saluran empedu yang menghubungkan hati ke perut.
Di mana, empedu yang seharunya mengalir dari hati ke perut menumpuk di hati, sehingga menyebabkan kerusakan dan jaringan parut.
Baca juga: 9 Cara Menghilangkan Bibir Hitam Secara Alami
Selain telapak tangan yang gatal, pengidap PCB mungkin akan mengalami juga keluhan berupa:
Tidak diketahui secara pasti penyebab PBC. Namun, gangguan autoimun ini dilaporkan lebih sering terjadi pada wanita.
Seseorang dengan PBC dapat meminum obat resep dokter yang disebut cholestyramine (Questran) untuk mengurangi gejala gatal.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan