Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/12/2021, 08:00 WIB
Ariska Puspita Anggraini

Penulis

KOMPAS.com - Selain pola makan yang baik dan olahraga yang teratur, tidur malam berkualitas adalah kunci untuk menjaga kesehatan.

Tidur malam yang tidak nyenyak bisa mengakibatkan berbagai masalah kesehatan seperti tekanan darah tinggi hingga peningkatan risiko obesitas.

Satu malam saja kita kurang tidur, maka kebugaran tubuh di esok harinya bisa terganggu.

Spesialis gangguan tidur Samuel Girveich juga berkatan satu atau dua malam tidur yang buruk dapat mengganggu kemampuan Anda untuk berfungsi dengan baik pada hari berikutnya.

Baca juga: Kondrosarkoma

Efek kurang tidur

Ketika kita kuang tidur, kita rentan mengalami berbagai gangguan fisik seperti masalah kesehatan jantung.

Kurang tidur juga meningkatkan hormon stres yang turut meningkatkan tekanan darah.

Jika hanya sesekali mengalaminya, mungkin tidak akan berdampak besar.

Sebab, tubuh dan otak bisa pulih dengan sendirinya.

Namun jika berlangsung terlalu lama, hal itu bisa berdampak negatif pada esehatan jantung, kesehatan mental, dan kemampuan kognitif.

Cara agar tidur nyenyak

Agar bisa tidur nyenyak di malam hari, Anda bisa menerapkan tips berikut:

1. Minum susu

Susu hangat sebelum tidur merupakan resep yang dipercaya turun temurun untuk membuat tidur lebih nyenyak.

Susu mengandung protein α-laktalbumin. Protein ini mengandung triptofan asam amino dalam jumlah tinggi, yang menghasilkan melatonin, hormon yang menginduksi tidur.

Makanan yang mengandung triptofan- termasuk putih telur dan biji labu- sebaiknya sering kita konsumsi jika memiliki masalah insomnia.

Kalsium susu juga memberi manfaat penyerapan triptofan ke otak.

2. Nyalakan pendingin ruangan

Riset menemukan bahwa tidur dengan suhu dingin dapat membuat tidur Anda lebih nyenyak. I

Cara ini membantu menurunkan suhu inti tubuh Anda dan memicu proses yang membuat Anda tertidur.

Baca juga: Rinitis Alergi

3. Meditasi

Terkadang otak Anda membutuhkan sedikit bantuan dan bimbingan untuk tertidur, dan meditasi adalah tren tidur yang diakui banyak orang sangat membantu.

Sebuah riset tahun 2015 di JAMA menemukan bahwa meditasi penuh membantu memperbaiki kualitas tidur pada orang dewasa dengan mengurangi kekhawatiran, kebimbangan, dan gangguan suasana hati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Penampakan Bermacam Kendaraan Sitaan Kasus Suap Hakim Rp 60 M
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau