KOMPAS.com - Banyak wanita yang khawatir dengan produksi ASI mereka saat menyusui.
Bahkan, hal tersebut dialami sekitar 75% persen wanita yang baru saja mulai menyusui banyinya.
Bagi banyak wanita, persediaan ASI yang melimpah adalah sebuah kebahagiaan. Sebab, hal itu menjamin bahwa stok makanan untuk buah hati mereka akan terjaga.
Bagi Anda yang ingin meningkatkan produksi ASI, beriku caranya:
Sering-seringlah menyusui dan biarkan bayi Anda memutuskan kapan harus berhenti menyusu.
Saat bayi Anda menyusu pada payudara Anda, hormon yang memicu payudara Anda untuk memproduksi ASI akan dilepaskan. Hal itulah yang disebut dengan relfek "let down".
Reflek let down terjadi ketika otot-otot di payudara Anda berkontraksi dan menggerakkan ASI melalui saluran, yang terjadi segera setelah bayi Anda mulai menyusui.
Semakin banyak Anda menyusui, semakin banyak ASI yang dihasilkan payudara Anda.
Menyusui bayi baru Anda 8 hingga 12 kali sehari dapat membantu membangun dan mempertahankan produksi ASI.
Baca juga: Kebiasaan yang Jadi Penyebab Pembentukan Batu Ginjal
Memompa di antara waktu menyusui juga dapat membantu Anda meningkatkan produksi ASI.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.